BLITAR – Pengurus Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan Kepanjen Kidul, Kota Blitar menggelar konsolidasi sekaligus nonton bareng (nobar) debat publik ketiga Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim di Jalan Panglima Soedirman, Senin (18/11/2024) malam.
Nobar dihadiri Ketua PAC PDI Perjuangan Kepanjen Kidul, Yudi Meira beserta jajaran pengurus dan seluruh anak ranting se-Kecamatan Kepanjen.
“Nobar debat ketiga ini bukan sekadar untuk menonton debat saja, melainkan sebagai momen memperkuat soliditas dan komitmen kader partai demi pemenangan paslon Risma-Gus Hans pada perhelatan pilgub nanti,” ucap Yudi Meira.
Dia mengatakan barisan banteng Kepanjen Kidul sudah bertekad bulat memenangkan Risma-Gus Hans. Upaya itu, dilakukan dengan cara terjun langsung ke tengah masyarakat dan mengenalkan program serta visi-misi paslon yang diusung PDI Perjuangan.
Sejumlah program disampaikan langsung ke masyarakat, seperti pendidikan gratis untuk sekolah SMA dan SMK, ekonomi dan juga kesehatan gratis.
Yudi menyampaikan ke masyarakat soal pendidikan gratis sekolah SMA dan SMK, diharapkan mampu memberikan kontribusi yang positif bagi perekonomian masyarakat serta meningkatkan pembangunan di Jawa Timur.
“Investasi dalam pendidikan adalah kunci untuk menciptakan masyarakat yang sejahtera. Dengan memberikan akses pendidikan yang lebih luas, kita tidak hanya mengurangi kesenjangan sosial, tetapi juga membangun fondasi yang kuat bagi pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” ungkapnya.
Demi memenangkan paslon Risma-Gus Hans di Pilgub Jatim dan paslon Bambang-Bayu di Pilkada Kota Blitar, PAC PDIP Kepanjen Kidul akan all out menggerakkan kekuatan kader yang militan untuk gencar melakukan kanvasing di lapangan.
“Untuk sosialisasi ke masyarakat, PAC PDI Perjuangan Kepanjen Kidul juga akan terus membagikan pamflet yang berisi visi, misi, serta program-program dari Risma dan Gus Hans,” tandas Ketua Komisi 3 DPRD Kota Blitar itu.
Sebagai informasi, selain koordinasi internal partai, PAC PDI Perjuangan Kepanjen Kidul pada kesempatan itu juga membagikan pamflet visi-misi Risma-Gus Hans dan souvenir kepada masyarakat sekitar yang menonton debat publik. (arif/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS