Jumat
24 Oktober 2025 | 3 : 15

Kejuaraan Bulutangkis Piala Puan Maharani Masuki Babak Final

pdip-jatim-nganjuk-270122-dpc-nganjuk

NGANJUK – Kejuaraan Bulutangkis Nganjuk Open memperebutkan Piala Puan Maharani digelar DPC PDI Perjuangan Nganjuk hampir tuntas. Terkini, untuk kategori open (nasional) masuk pada babak final.

Ketua DPC PDI Perjuangan Nganjuk, Tatit Heru Tjahjo, Kamis (27/1/2022) petang, mengatakan, untuk empat kategori lokal sudah terselesaikan pada Rabu (26/1) malam. “Untuk kategori lokal sudah selesai termasuk penyerahan hadiah,” katanya.

Dengan tuntasnya kategori lokal, rangkaian kejuaraan menyisakan kategori open.

“Masih ada satu kategori lagi, yakni kelas Open. Pertandingannya mulai hari ini (Kamis) sampai Sabtu (29/1),” kata Tatit yang juga Ketua DPRD Nganjuk.

Sementara itu, Ketua Panitia, Gondo Hariyono mengatakan, peserta kejuaraan tidak saja berasal dari Nganjuk. Beberapa peserta datang dari luar kota dan luar Provinsi Jawa Timur.

“Animo atlet bulutangkis lumayan bagus. Ada yang dari Surabaya dan Jakarta,” katanya.

berita terkait: Gelar Piala Puan Maharani, Banteng Nganjuk: Komitmen Kami bagi Masyarakat Olahraga

Kejuaraan digelar dalam rangka memperingati HUT ke-49 PDI Perjuangan tersebut digelar sejak 15 Januari dan dijadwalkan berakhir 29 Januari. Seremoni pra pembukaan dilakukan Ketua DPR RI Puan Maharani disela kunjungan kerjanya di Nganjuk, akhir tahun 2021.  

Kejuaraan bulutangkis dilaksanakan sebagai sumbangsih PDI Perjuangan dalam mewadahi atlet-atlet olahraga. Dari kejuaraan tersebut diharapkan pula lahir pebulutangkis andal baik tingkat lokal, nasional, maupun dunia. (endy/hs)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Mbak Cicha Dorong Finalis Pemilihan Duta Genre Kabupaten Kediri Aktif Kampanyekan Ini

KEDIRI – Grand Final Duta Genre 2025 kembali digelar di Kabupaten Kediri. Puncak dari proses seleksi selama sebulan ...
EKSEKUTIF

Bupati Rijanto: Dunia Digital Harus Jadi Ladang Dakwah Baru bagi Para Santri

BLITAR – Peringatan Hari Santri Nasional Tahun 2025 di Kabupaten Blitar berlangsung khidmat di Alon-Alon Kanigoro, ...
LEGISLATIF

Hari Santri Nasional, Ina Ammania Ajak Santri Melek Teknologi sebagai Sarana Berdakwah

BANYUWANGI – Momentum Hari Santri Nasional (HSN) Tahun 2025 merupakan momentum penting untuk menengok kembali ...
LEGISLATIF

Salah Satu Wakilnya Tersangkut Masalah Hukum, Widarto: Kinerja DPRD Jember Masih Normal

JEMBER – Penetapan status tersangka oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Jember terhadap salah satu Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Budi Wahono Realisasikan Aspirasi Warga, Jalan Desa Bacem Kini Mulus Dihotmix

MADIUN — Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Madiun, Budi Wahono, terus membuktikan komitmennya dalam ...
LEGISLATIF

Candra: Penurunan Harga Pupuk Bersubsidi Melegakan Petani

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengatakan, kebijakan pemerintah pusat menurunkan harga pupuk ...