Selasa
26 November 2024 | 3 : 50

Kasus Covid Turun Drastis, Andreas Ajak Masyarakat Malang Raya Sikapi dengan Cerdas

pdip jatim 211026 andreas malang

MALANG — Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI, Andreas Eddy Susetyo mengingatkan masyarakat Malang Raya agar tidak lepas kendali, menyusul turunnya angka kasus Covid-19 secara drastis dalam dua bulan terakhir.

Dia juga minta warga bersikap cerdas dalam menanggapi informasi beredar di pemberitaan media mau pun media sosial yang menyebutkan Indonesia sudah mencapai fase kekebalan kelompok (herd immunity).

“Belakangan muncul opini-opini bahwa Indonesia sudah memasuki fase herd immunity karena indikatornya adalah penurunan kasus Covid yang sangat drastis. Bahkan di DKI yang sebelumnya sering tertinggi kasus kematian kini sudah beberapa kali nihil. Namun kemungkinan sudah di fase herd immunity masih berupa hipotesa,” papar Andreas, di Kota Malang, Selasa (26/10/2021).

Dia mengingatkan, jangan sampai karena adanya disinformasi yang tidak utuh berkaitan dengan penurunan kasus Covid-19 membuat semua orang menjadi tidak patuh dan abai terhadap protokol kesehatan.

“Selama pemerintah masih memberlakukan PPKM dan prokes maka masyarakat harus menaati dan disiplin pada prokes serta aturan PPKM,” tandasnya.

Menurut Andreas, penurunan kasus Covid-19 harus disikapi secara bijak dan penuh kewaspadaan oleh seluruh masyarakat di Indonesia. Bahwa Indonesia belum bisa dinyatakan bebas dari pandemi Covid-19.

“Saat ini pemerintah dalam hal ini Kemenkes, Kemendagri, Universitas Indonesia (UI) dan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) melakukan survei prevalensi ​antibodi (seroprevalence survey) kepada 21.880 sampel di 34 provinsi dan 100 kabupaten/kota di seluruh Indonesia,” beber anggota Komisi XI DPR RI tersebut.

Survei ini, terang Andreas, baru akan selesai di pertengahan Desember 2021 sehingga bisa memberikan gambaran yang lengkap mengenai kondisi kekebalan atau kondisi antibodi dari seluruh rakyat kita di 34 provinsi dan menjadi basis bagi penyusunan kebijakan ke depan.

Sebelumnya, dalam kunjungan di Kota Malang, Andreas sempat memantau pelaksanaan vaksin Covid-19 yang dilaksanakan oleh Sekolah Tinggi Filsafat Teologi (STFT) Widya Sasana dan Komisi Hak Keuskupan Malang, Minggu (24/10/2021).

Vaksinasi ini menyasar 1.000 warga terdiri dari 500 vaksin dosis pertama dan 500 vaksin dosis kedua. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...