Selasa
26 November 2024 | 4 : 39

Kang Giri Pastikan Stok Vaksin Lancar dan Nakes Siap

PDIP-Jatim-Bupati-Sugiri-12072021

PONOROGO – Kegiatan vaksinasi dosis pertama di Kabupaten Ponorogo sudah dilaksanakan dengan lancar di beberapa tempat seperti di mall, Kodim, Polres, Sasana Praja, dan puskesmas se-Kabupaten Ponorogo.

Vaksinasi juga dilaksanakan di desa-desa. Caranya, para petugas desa mendata masyarakat yang akan divaksin dan mengajukannya kepada puskesmas terdekat. Setelah itu akan ada petugas vaksin yang akan datang untuk melaksanakan vaksinasi di desa tersebut.

“Tenaga dan petugas vaksinasi di Kabupaten Ponorogo semua siap dan untuk stok vaksin semoga lancar,” ujar Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko setelah mengikuti vidcon (video conference) dengan Pemprov Jawa Timur, di Gedung Pusdalops, Minggu (11/7/2021).

 Kang Giri, sapaan akrab Bupati Sugiri Sancoko, juga menyampaikan bahwa Ponorogo cepat dalam menjalankan vaksinasi, sehingga stok menjadi semakin menipis.

”Kami ini cepat dalam menjalankan vaksin ini, sementara stok kami semakin menipis dan kami koordinasikan dengan Forkopimda untuk bekerja bareng-bareng,” imbuhnya.

 “Semua sudah dahsyat dan semua sudah tersending di Puskesmas, dan kemudian Kamis itu ada vaksin bersama di Sasana Praja untuk percepatan vaksinasi serentak yang sudah berjalan ini,” lanjut Kang Giri.

Meskipun stok vaksin dosis pertama ini kian menipis, Bupati yang diusung PDI Perjuangan itu terus memacu masyarakat Ponorogo melakukan vaksin, dan pihaknya akan mengajukan penambahan kembali kalau memang masih kurang merata untuk masyarakat Ponorogo.

Kang Giri juga mengatakan bahwa stok vaksin tingkat pertama masih ada sekitar dua puluh ribuan.

”Sekarang ini stok yang kita punya tinggal sekitar 2.100 vial. Artinya hanya untuk 20.000 paket vaksin pertama. Maka kesiapan kita di antaranya tenaga kami siap dan mudah-mudahan stok dan pasokan vaksin lancar itu yang paling penting,” pungkasnya. (jrs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...