Sabtu
19 April 2025 | 10 : 52

Ini, Alasan Pengusaha Frangky Chandra dan Kelompoknya Pilih Gabung PDI Perjuangan

pdip-jatim-220705-frangky-gabung-banteng-2

SURABAYA – Seorang pengusaha Surabaya KRAT Frangky Chandra Hardjonagoro bersama 148 orang kelompoknya memilih gabung PDI Perjuangan. Kontraktor sekaligus interior desain itu mendaftar sebagai kader Banteng di kantor DPD PDI Perjuangan Jatim, Kamis (30/6/2022).

“Ada sekelompok teman-teman yang ingin menyatakan diri untuk bergabung dengan PDI Perjuangan. Tentu PDI Perjuangan sangat menyambut semangat untuk ikut membangun bangsa dan negara ini dari pemikiran-pemikiran. Ada sekitar 148 orang dan ini bukan yang terakhir. Ini akan bergulir terus,” beber Ronny Mustamu, pengurus Badan Pemenangan (BP) Pemilu DPD PDIP Jatim Ronny di kantor DPD Jatim, Selasa (5/7/2022).

Menurutnya, saat di kantor DPD PDI Perjuangan Jatim, rombongan yang diorganisir Frangky tersebut secara resmi telah menerima formulir keanggotaan dan secara simbolis juga menerima jaket Partai.

“Tentu kami berterima kasih kepada Pak Frangky yang juga mewakili teman-temannya yang ingin bergabung dengan PDI Perjuangan. Sehingga, itu bisa menjadi sinergi,” ucapnya.

Dia menambahkan, jika PDI Perjuangan terbuka menerima kader baru bagi siapa saja yang merasa cocok satu jalur perjuangan.

Saat mendatangi kantor DPD PDIP Jatim di Jalan Kendangsari Industri 57 Surabaya Kamis lalu, Frangky ditemui jajaran pengurus BP Pemilu. Selain Ronny, ada juga Tri Widianto beserta jajaran.

Tampak juga Wakil Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim SW Nugroho, Wakil Ketua Bidang Organisasi DPC PDIP Surabaya Purwadi, dan Bendahara DPC Surabaya Taroe Sasmito.

SW Nugroho mengatakan, PDI Perjuangan adalah Partai terbuka. Siapapun tanpa memamdang suku, ras maupun agama bisa bergabung.

“Satu kehormatan bagi kami, Pak Frangky dan kawan-kawan memilih PDI Perjuangan sebagai wadah perjuangan dan pengabdian kepada masyarakat dan bangsa,” ucap Nugroho, saat menerima KRMT Frangky Chandra Hardjonagoro.

“Saya berharap tidak hanya berhenti pembuatan KTA, tapi bisa bergotong royong membesarkan PDI Perjuangan,” sambung Sekretaris Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim ini.

Dan untuk mengenal PDI Perjuangan lebih jauh, imbuh Nugroho, Frangky dan kelompoknya nanti bisa mengikuti kaderisasi yang diselenggarakan Partai

Sementara itu, usai bertemu pengurus PDI Perjuangan Jatim pekan lalu, Frangky membeberkan alasan memilih partai pemenang pemilu tersebut. Menurutnya, kepemimpinan Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum Partai sangat tegas dan teratur.

“Penataannya bagus, kader-kadernya loyal semua dan banyak sekali menghasilkan pemimpin-pemimpin yang menjadi teladan untuk membangun negeri ini,” beber Frangky.

Berbekal itu, dia menyatakan siap untuk masuk ranah politik dengan bergabung ke PDIP. Frangky juga mengusung tiga misi, persatuan, perdamaian, dan kemanusiaan.

“Apapun andil saya besar atau kecil, saya akan memberikan sumbangsih kepada PDIP apapun yang ditugaskan saya siap,” tegasnya. (goek)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
LEGISLATIF

Puan Maharani Soroti Kekerasan Seksual yang Dilakukan Tenaga Medis

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti kekerasan seksual yang diduga dilakukan tenaga medis, khususnya ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...