BOJONEGORO – Hujan beberapa kali turun membasahi sebagian wilayah Kabupaten Bojoengoro. Meski begitu, sebagian tempat masih kesulitan air bersih.
Seperti halnya terjadi di Desa Sambirobyong Kecamatan Ngraho. Sejumlah warga masih kesulitan mendapatkan air bersih karena sumber mata air masih belum mengalir.
Menurut seorang warga setempat, Lunik Rusiana, ia dan para tetangga masih membutuhkan air bersih hingga saat ini.
Lunik mengaku, saban hari rumah tangganya membutuhkan sekira 20 liter air bersih. “Itu belum untuk minumnya hewan ternak,” katanya.
Mendapati persoalan dihadapi warga, kader PDI Perjuangan Icha Veronica Sari tak tinggal diam. Ribuan liter air bersih ia datangkan untuk memenuhi kebutuhan warga seperti beberapa kali dilakukan di tempat dan kesempatan berbeda.
“Beberapa kali hujan turun, sumber air belum mengalir. Air bersih masih jadi kebutuhan warga. Maka kami bantu sebisa mungkin,” kata perempuan yang juga calon legislatif DPRD Kabupaten Bojonegoro ini. (dian/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS