Selasa
26 November 2024 | 4 : 28

Haris Nasution Kawal Aspirasi Warga Soal Penyetaraan Taman Posyandu dengan TK

pdip-jatim-legislatif-kota-probolinggo-170621-haris-nasution

KOTA PROBOLINGGO – Sejumlah warga mendatangi Kantor DPRD Kota Probolinggo, Jalan Suroyo, Kamis (17/6/2021). Kepada Wakil Ketua DPRD Kota Probolinggo, Haris Nasution, warga meminta taman posyandu disetarakan dengan taman kanak-kanak (TK).

Aspirasi warga terkait taman posyandu yang berada di Jalan KH Syafi’, Kelurahan Jrebeng Kidul, Kecamatan Wonoasih.

Salah satu pendidik di taman posyandu tersebut, Murni, mengatakan, peruntukan taman posyandu sedianya hanya untuk pendidikan anak-anak usia maksimal tiga tahun. Namun kenyataannya, ada banyak anak usia lebih dari tiga tahun yang memanfaatkan pendidikan di taman posyandu ini.

“Mereka kan ada yang usianya sampai 7 tahun, hingga nantinya masuk SD. Nah, kami ke sini bertujuan agar pihak dinas pendidikan menyetarakan taman posyandu dengan TK,” jelas Murni.

Merespon pengaduan warga, Haris Nasution yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, mengundang pihak dinas pendidikan. Haris Nasution berharap apa yang menjadi aspirasi warga bisa direalisasikan.

“Sebab, anak-anak yang ada di taman posyandu didominasi warga dengan kondisi ekonomi menengah ke bawah,” kata Haris Nasution.  

Menurut Haris Nasution, pihak dinas Pendidikan menyatakan siap menindaklanjuti apa yang disampaikan warga. Namun, pihak dinas membutuhkan waktu terkait proses penyetaraan taman posyandu menjadi lembaga pendidikan TK.

“Tadi kami terima keluhan warga, apalagi kami tadi sudah mengundang dinas pendidikan. Pada prinsipnya akan kami kawal, dan dinas pendidikan juga siap akan menindaklanjuti keinginan warga tersebut,” pungkas Haris Nasution. (drw/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...