Selasa
20 Mei 2025 | 1 : 43

Hadiri Sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan, Bunda Rita Apresiasi Pelaku UMKM

PDIP-Jatim Lisdyarita 27062022

PONOROGO – Wakil Bupati Ponorogo, Lisdyarita, mengapresiasi para pelaku UMKM yang mampu bertahan di tengah pandemi Covid-19 selama dua tahun lebih sampai saat ini.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri sosialisasi program BPJS Ketenagakerjaan kepada para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Desa Kemuning, Kecamatan Sambit, Senin (27/6/2022).

“Selama pandemi Covid-19, UMKM menjadi salah satu sektor yang mampu bertahan,” terangnya di hadapan 60 peserta sosialisasi.

Wabup yang akrab disapa Bunda Rita itu juga menambahkan, pihaknya akan mendorong UMKM di Ponorogo agar lebih maju dan berkembang. Salah satunya dengan membantu pemasaran produk UMKM.

“Bukan hanya hulunya saja, tetapi juga hilirnya. Bukan hanya memberikan pelatihan, tetapi juga akan kita bantu pemasarannya,” ungkap Wakabid Ekonomi DPC PDI Perjuangan Ponorogo tersebut.

Lebih lanjut, Bunda Rita menjelaskan pentingnya BPJS Ketenagakerjaan bagi para pelaku UMKM sebagai upaya mengantisipasi risiko terjadinya kecelakaan kerja.

“Keadaan kita tidak pernah tahu. Naudzubillah kita tidak berharap, namun jika terjadi kecelakaan saat panjenengan berjuang mencari rezeki, risiko akibat kecelakaannya sudah ada yang menjamin, yaitu BPJS Ketenagakerjaan,” pungkasnya.

Pada kesempatan ini, Bunda Rita juga menyerahkan secara simbolis kartu BPJS Ketenagakerjaan kepada peserta. (jrs/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Baktiono Desak Pemkot Tegur Pemilik Bangunan Mangkrak di Kota Surabaya

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kota Surabaya, Baktiono, menyoroti banyaknya bangunan mangkrak yang ...
LEGISLATIF

Komisi IV DPRD Banyuwangi Tinjau Lapang Perusahaan Paving, Pastikan Kualitas dan Kesiapan

BANYUWANGI – Komisi IV DPRD Banyuwangi melaksanakan tinjau lapangan ke beberapa perusahaan produk paving blok ...
KRONIK

Silaturahmi dengan Mahasiswa BIB, Ini Pesan Ketua DPRD Sumenep

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, meminta para mahasiswa asal Sumenep yang berada di luar daerah ...
KRONIK

Banyuwangi Surplus Hewan Kurban untuk Iduladha, Pasok Berbagai Daerah di Indonesia

BANYUWANGI – Menjelang Hari Raya Iduladha 2025, ketersediaan hewan kurban di Banyuwangi melebihi kebutuhan ...
LEGISLATIF

DPRD Berharap Kasus Dugaan Korupsi di Perumda Panglungan Segera Dituntaskan

JOMBANG – Kalangan DPRD Kabupaten Jombang mendorong pihak kejaksaan segera menuntaskan penyidikan kasus dugaan ...
LEGISLATIF

Suyatno Dorong Generasi Muda Masuk Kepengurusan Koperasi Merah Putih

MAGETAN – Wakil Ketua DPRD Magetan, Suyatno memberi penekanan kepada calon pengurus koperasi Merah Putih ke depan ...