Kamis
17 April 2025 | 11 : 23

Hadiri Pelatihan UMKM Panjangjiwo, Yordan Akui The Power of Emak-Emak

PDIP-Jatim-Yordan-12112022

SURABAYA – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Jawa Timur, Yordan M Batara-Goa, menghadiri pembukaan pelatihan UMKM di Kantor Kelurahan Panjang Jiwo, Surabaya, Jumat (11/11/2022).

Acara tersebut merupakan salah satu dari 18 rangkaian pelatihan yang diinisiasinya, yang bekerja sama dengan Dinas Koperasi dan UMKM Provinsi Jawa Timur. Di sana, 31 peserta yang terdiri atas ibu-ibu rumah tangga dilatih membuat produk makanan seperti ayam katsu, kremes, dan hok ben.

“The Power of Emak Emak sudah merupakan modal yang luar biasa. Hari ini, modal itu akan dilengkapi dengan pembuatan produk unggulan,” ujarnya.

Yordan juga menjelaskan, tujuan kegiatan tersebut guna meningkatkan taraf ekonomi masyarakat. Lewat pelatihan itu, para ibu bisa membuka usaha sendiri dan membantu perputaran ekonomi keluarga tetap stabil.

“Keunggulan emak emak itu militansi, keuletan, dan daya juang yang sudah terbukti tangguh. Ini yang disebut the Power of Emak Emak,” tuturnya.

Tak berhenti di situ, ke depan Yordan akan mengupayakan sinergi dengan pihak terkait untuk memperluas pemasaran produk melalui digital.

“Saya siap berkolaborasi lagi dengan memfasilitasi pelatihan manajemen modern dan teknologi informasi untuk pemasaran produk. Bahkan juga bersinergi dengan Pemerintah Kota Surabaya terkait pinjaman modal dan hibah peralatan,” pungkasnya. (nia/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

DPRD Bangkalan Soroti Beban Belanja Pegawai dan Ketidaksinkronan Data ASN

BANGKALAN – Komisi I DPRD Bangkalan memberikan beberapa catatan penting terkait Laporan Keterangan ...
LEGISLATIF

Hearing Klarifikasi Soal Jaspel RSUD RA Basoeni, DPRD Kabupaten Mojokerto Rekomendasikan Ini

MOJOKERTO – Komisi II DPRD Kabupaten Mojokerto menggelar rapat dengar pendapat (hearing) dengan manajemen RSUD RA ...
EKSEKUTIF

Agar Birokrasi Lebih Berpihak kepada Rakyat, Eri Cahyadi Siap Susun “Kabinet Surabaya Berkah”

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menyampaikan bahwa pihaknya tengah bersiap menyusun “Kabinet Surabaya ...
EKSEKUTIF

Bupati Lukman Tinjau Normalisasi DAS Tanjung, Pastikan Aliran Sungai Lancar untuk Irigasi

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, didampingi Wakil Bupati Bangkalan, Moh. Fauzan Ja’far, meninjau ...
EKSEKUTIF

Perbaikan Jalan Rusak Dilakukan Bertahap, Bupati Blitar: Strategi di Tengah Keterbatasan Anggaran

BLITAR – Protes warga Desa Candirejo, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar soal kondisi jalan rusak di wilayah ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Ipuk Koordinasi dengan BP2MI, Bantu Kepulangan Warganya Dikabarkan Meninggal di Kamboja

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi berkoordinasi dengan Badan Pelindungan Pekerja Migran ...