Jumat
14 Februari 2025 | 5 : 52

Hadiri Kejuaraan Sepak Bola Mini,  Sujatno Sampaikan Pentingnya Pembinaan dan Pengembangan Klub

IMG-20241013-WA0095_copy_832x521

MAGETAN – Calon Bupati Nomor Urut 3 yang juga Ketua Askab PSSI Magetan, Sujatno hadir dan memberikan dukungan laga final pertandingan Mini Soccer di Lapangan Panekan Kecamatan Panekan, Minggu (13/10/2024).

Sebanyak 36 tim mini soccer ikut bertanding dalam kesempatan tersebut. Pertandingan dengan pemain muda di bawah usia 20 tahun.

“Kami sangat mengapresiasi semangat tim-tim yang bertanding,” ujar Sujatno.

Menurut dia, seluruh panitia tampak bersemangat menyelenggarakan acara ini. Begitu juga masyarakat, animonya terbilang luar biasa. Sedangkan tim yang bertanding sama-sama menampilkan penampilan yang sangat baik, saling berbalas peluang demi peluang untuk mencetak gol.

Pertandingan seperti ini, lanjut Sujatno, akan menyokong program Askab PSSI dan sekaligus mengembangkan persepakbolaan di Kabupaten Magetan. Klub-klub yang ada akan dibina dan kembangkan sehingga menciptakan bibit unggul yang berprestasi.

Hal tersebut sesuai visi misi  pasangan calon bupati dan wakil bupati, Sujatno – Ida. Yakni Magetan akan menjadi juara dalam bidang olah raga.

“Semoga turnamen seperti ini bisa dilaksanakan rutin tiap tahun. Apalagi dalam lima tahun terakhir sepak bola di Magetan seakan hidup segan mati tak mau,” katanya.

“Nanti jika terpilih, pasangan Sujatno – Ida bertekad mengembangkan sepak bola Magetan lebih bisa jadi juara,” kata Sujatno.

Ketua Penyelenggara mini Soccer Panekan, Rony menyampaikan,  ada harapan baru persepakbolaan Magetan. Apalagi sejak Askab PSSI dipegang oleh Sujatno, geliat kejuaran di tingkat lokal mulai semarak.

“Harapan kami Pak Jatno jadi Bupati Magetan dan sepak bolanya semakin berkembang dan maju,” harapnya.(rud/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Kanang Soroti Kondisi Karyawan PT Pos Indonesia

JAKARTA – Anggota Komisi VI DPR RI Budi Sulistyono menyoroti kondisi ketenagakerjaan di PT Pos Indonesia yang ...
KRONIK

Sempurnakan Ibadah Umroh, Megawati Ziarah ke Makam Rasulullah SAW

MADINAH – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berziarah ke makam Nabi Muhammad SAW untuk menyempurnakan ibadah ...
LEGISLATIF

Rasio Gini Membaik, DPRD: Bisa Jadi Indikator Penting Tentang Perekonomian Surabaya

SURABAYA – Rasio gini di Kota Surabaya terus menunjukkan tren penurunan. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik ...
LEGISLATIF

Bertemu BEM STKIP PGRI Sumenep, H. Zainal: Kantor DPRD Itu Rumah Rakyat

SUMENEP – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sumenep, H. Zainal Arifin, mengatakan bahwa kantor DPRD ...
LEGISLATIF

Legislator PDI Perjuangan Dorong Penyelesaian Kontroversi Jalan Rusak di Puger Harus Solutif

JEMBER – Kerusakan jalan provinsi di Kecamatan Puger-Kecamatan Rambipuji dan Kecamatan Puger-Kecamatan Jombang ...
EKSEKUTIF

Wawali Armuji Sidak Tower BTS yang Disoal Warga Kejawan Putih Tambak

SURABAYA – Wakil Wali Kota Surabaya, Armuji melakukan inspeksi mendadak (sidak) atas laporan warga terkait ...