Selasa
26 November 2024 | 11 : 35

Hadang Ideologi Asing, Rudi Afianto Uraikan Nilai-nilai Pancasila kepada Komunitas Anak Muda

IMG-20220610-WA0015_copy_900x507

SITUBONDO – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Situbondo, Rudi Afianto, memberikan penjelasan nilai-nilai Pancasila kepada komunitas anak-anak muda setempat.

Penjelasan disampaikan Rudi dalam acara Sosialisasi Penanaman Nilai-nilai Ideologi bertema Terwujudnya Kepribadian Masyarakat Yang Bersumber Pada Nilai-nilai Pancasila. Acara digelar di rumah makan Kaliurang, Kapongan, Kamis (9/6/2022).

Acara tersebut kerja sama dengan Dinas Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Situbondo. Hadir pada kesempatan itu Kepala Dinas Bakesbangpol, Sopan Efendi.

Menurut Rudi Afianto, penguatan Pancasila selalu penting untuk dibahas dan digetok-tularkan kepada generasi muda. Di tangan mereka Bangsa Indonesia akan berjalan.

Acara Sosialisasi ini, bagi pria yang terpilih dari dapil I, harus terus diintensifkan dan dilakukan agar kelak nantinya, anak-anak muda Indonesia menemukan jati dirinya sebagai Bangsa Indonesia.

Lebih lanjut, Rudi Afianto, menjelaskan bahwa dengan memberikan pemahaman sedini mungkin kepada anak-anak muda untuk kenal dan mengetahui lebih dalam terhadap ideologi Pancasila. Sehingga tidak terpengaruh terhadap perkembangan ideologi transnasional. 

“Pemahaman Pancasila yang diberikan itu bagian upaya agar kelak nantinya mereka tidak terpecah belah dan mudah diadu domba dengan ideologi yang sama sekali berbeda dengan Pancasila,” terang Rudi.

Senada dengan itu, Kepala Dinas Bakesbangpol, Sopan Efendi mengatakan bahwa kegiatan sosialisasi ini tujuannya memberikan pemahaman kepada lapisan masyarakat. Khususnya kepada anak-anak muda tentang sebuah nilai ideologi yang terkandung dalam Pancasila.

Baginya, pemahaman yang mereka dapatkan bisa menjadi benteng untuk tidak terpengaruh dan tidak terprovokasi terhadap kekerasan yang mengatasnamakan agama, suku, budaya dan ras.

“Di era digital ini, mudah sekali pemahaman -pemahaman yang bertentangan dengan ideologi Pancasila berseliweran. Jangan sampai anak-anak muda kita terkontaminasi dengan pemahaman dari luar. Maka dari itu, acara sosialisasi ini penting untuk terus dilakukan dan ditingkatkan dari semua lapisan masyarakat. Hal ini untuk membentuk integritas dan wawasan Kebangsaan terhadap anak-anak muda,” pungkasnya. (isa/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...