Kamis
03 April 2025 | 8 : 05

Guswanto: PDI Perjuangan Wajib Kawal Raperda Penggabungan BPS ke Bank Jwalita

pdip-jatim-guswanto-310321

TRENGGALEK – Anggota Pansus (Panitia Khusus) 2 DPRD Kabupaten Trenggalek Guswanto menegaskan bahwa PDI Perjuangan akan mengawal sekaligus menyetujui Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) tentang penggabungan Bank Prima Sejahtera (BPS) kedalam Bank Jwalita Trenggalek.

“Dari berbagai kajian hukum memang harus selayaknya PDI Perjuangan wajib untuk mengawal dan menyetujui dengan adanya Raperda penggabungan ini,” kata Guswanto, Rabu (31/3/2021).

Alasan BPS harus digabungkan dengan Bank Jwalita, kata dia, karena sebelumnya terdapat beberapa persoalan di tubuh BPS itu sendiri. 

Sehingga OJK (Otoritas Jasa Keuangan) memberikan batas waktu pada Pemkab Trenggalek untuk segera memberikan payung hukum.

Tujuan dari penggabungan ini, sambungnya, agar aset Pemerintah Daerah Kabupaten Trenggalek dalam hal ini adalah BPS tidak terlikuidasi dan Bank Jwalita tidak lepas.

Oleh karena itu dengan adanya Raperda ini diharapkan nantinya bisa menjadi payung hukum. 

“Kalau toh ini tidak ada payung hukum, otomatis itu nanti akan menjadikan pemikiran yang sangat berat jika BPS dilikuidasi,” jelasnya.

Lebih lanjut kata Guswanto sebagai petugas partai dari PDI Perjuangan dirinya memiliki kewajiban menyelamatkan kedua aset milik Pemerintah Daerah Kabupaten Trenggalek.

Dirinya juga menyampaikan bahwa pembahasan Raperda tentang penggabungan BPS ke dalam Bank Jwalita Trenggalek telah memakan berbulan – bulan.

Meski demikian dirinya merasa lega karena pada endingnya telah berhasil memutuskan Raperda tersebut bersama Tim Asistensi Pemerintah Kabupaten Trenggalek dan Bank Jwalita.

“Hari ini telah bisa memutus sebagai Pansus 2 yang tergabung dalam payung hukum penggabungan antara Bank Prima Sejahtera dengan Bank Jwalita,” ucapnya. (man)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Libur Lebaran di Surabaya, Eri Cahyadi Instruksikan Direktur Tempat Wisata Lakukan Ini

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi menginstruksikan direktur tempat wisata, terutama Kebun Binatang Surabaya (KBS), ...
KLIPING MEDIA

Jubir PDI Perjuangan Sebut Kunjungan Didit Prabowo ke Rumah Megawati Tulus Tanpa Tendensi Politik

JAKARTA – Juru bicara (jubir) PDI Perjuangan, Mohamad Guntur Romli menilai, kunjungan putra Presiden Prabowo ...
SEMENTARA ITU...

Open House Lebaran, Eri Cahyadi Ajak Warga Surabaya Saling Membantu dan Saling Menguatkan

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menggelar open house pada Lebaran Hari Raya Idul Fitri, Senin ...
KRONIK

Gelar Open House, Bupati Fauzi Ajak Warga Sumenep Silaturahmi ke Kediamannya

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, merayakan Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah bersama istrinya, Nia ...
EKSEKUTIF

Wabup Lumajang Open House Lebaran di Rumah Dinas, Lanjut di  Kampung Halaman

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang Yudha Adji Kusuma menggelar open house pada perayaan Idul Fitri 1446 Hijriah. Open ...
KRONIK

Ahmad Basarah: Silaturahmi Megawati dan Prabowo Tinggal Tunggu Waktu

JAKARTA – Ketua DPP sekaligus jubir PDI Perjuangan Ahmad Basarah angkat bicara soal rencana silaturahmi pertemuan ...