Sabtu
19 April 2025 | 8 : 53

Gelar Sosialisasi Mega Pay, Banteng Probolinggo Dukung Akselerasi Ekonomi Digital

PDIP-Jatim-Mega-Pay-Probolinggo-26122021

KOTA PROBOLINGGO – Inovasi di bidang ekonomi terus dilakukan PDI Perjuangan Jatim. Salah satunya melalui aplikasi Mega Pay. Badan Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan (BPEK) PDI Perjuangan Jatim menggelar sosialisasi Mega Pay di Kota Probolinggo. BPEK PDI Perjuangan Jatim mengajak para kader untuk melakukan aktivasi Mega Pay sebagai bentuk digitalisasi ekonomi guna menghadapi revolusi industri 4.0.

Sosialisasi Mega Pay pada Minggu, (26/12/2021) diikuti puluhan kader Banteng Kota Probolinggo. Antusiasme mereka begitu terlihat, ketika hampir kursi terisi penuh oleh para kader dan pengurus, baik DPC, PAC hingga Ranting.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, Haris Nasution, dalam sambutan pembukannya, mengatakan, bahwa aplikasi Mega Pay merupakan akseleasi ekonomi yang tepat di tengah pandemi.

“Ini sebagai bentuk upaya, akselerasi ekonomi digital di tengah pandemi. Saya kira inj sangat bermanfaat bagi para kader PDI Perjuangan, khususnya di Kota Probolinggo,”ucap Haris.

Sementara itu, Bendahara BPEK DPD PDI Perjuangan Jatim, Anna Satriana, menjelaskan bahwa platform Mega Pay merupakan terobosan oleh PDI Perjuangan. Tujuannya, sebagai upaya inovasi dan penyesuaian digitalisasi ekonomi.

“Melalui Mega Pay ini kita bisa masuk ruang digitalisasi dalam upaya untuk pelayanan ke semua unsur partai kita dan semua kader kita. Dan ini, diharapkan bisa diakses oleh semua kader,” jelas Anna.

Ia juga menegaskan, Mega Pay dipersembahkan oleh DPD PDI Perjuangan Jatim kepada Ketua Umum PDI Perjuangan, dan bagian dari kecintaan PDI Perjuangan ke rakyat Indonesia di era digital.

Nantinya, aplikasi juga akan diluncurkan dalam rangka Ulang Tahun ke-49 PDI Perjuangan pada 10 Januari 2022 mendatang. Dan hal ini merupakan bukti, bahwa berpartai itu keren serta menyatu dengan zamannya. Nama Mega Pay sendiri terinspirasi dari nama Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, yakni Megawati Soekarnoputri. Mega yang artinya besar menjadi sebuah harapan agar dapat membangun partai semakin besar.

Dengan Mega Pay semua seolah dalam genggaman, baik untuk membeli tiket kereta api, pesawat, BPJS, pulsa, paket data, serta transfer ke 147 Bank di seluruh Indonesia, dan berbagai pembayaran lainnya. (drw/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...
KRONIK

Menu Makanan Bergizi Gratis di Pamekasan Disorot, DPRD Jatim Minta Perbaikan

PAMEKASAN – Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, menjadi sorotan setelah ...
EKSEKUTIF

Bupati Yani Bersyukur Pemkab Gresik Raih Opini WTP 10 Kali Berturut-turut

GRESIK – Pemerintah Kabupaten Gresik kembali mencatatkan prestasi gemilang dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
KABAR CABANG

Soroti Parkir Berlangganan, DPC Tulungagung Beri Catatan Kritis untuk DPRD dan Pemkab

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menyoroti Rancangan Peraturan Daerah ...