PONOROGO – Usai 6 tahun vakum, kejuaraan pacuan kuda yang dinantikan masyarakat Ponorogo kembali digelar. Kejuaraan pacuan kuda tersebut juga merupakan rangkaian dari perayaan Grebeg Suro 2022.
Digelar di Lapangan Nongkodono Kecamatan Kauman, kejuaraan pacuan kuda tersebut dibuka secara langsung oleh Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, didampingi Wakil Bupati Lisdyarita, Sabtu (23/7/2022).
“Sudah 6 tahun Ponorogo tidak ada pacuan kuda. Insya Allah akan kita adakan lagi tahun depan, tahun depan lagi, dan seterusnya,” ujar Bupati Sugiri.
Di sela-sela kejuaraan, Bupati Sugiri bersama istrinya, Susilowati Sugiri Sancoko, Wabup Lisdyarita, dan Sekda Agus Pramono berkesempatan untuk menaiki dokar mengelilingi lapangan sambil menebarkan snack untuk warga.
Bupati Sugiri juga menjelaskan, perayaan Grebeg Suro merupakan kekuatan merangkai semua hobi, potensi, untuk berkolaborasi. Ia juga melihat kegembiraan masyarakat yang memadati Lapangan Nongkodono.
“Kami mengusung tema ‘Bergandeng Erat, Bergerak Cepat, Ponorogo Hebat’ dalam rangka menyatukan semua unsur. Inilah konkret dari semua gotong royong,” tandas Wakabid Pemenangan Pemilu DPC PDI Perjuangan Ponorogo itu.
Selain itu, dalam kejuaraan pacuan kuda yang menjadi tradisi Grebeg Suro, berdampak terhadap perekonomian yang dirasakan berbagai elemen masyarakat. Mulai dari warga sekitar, peternak kuda, kusir dokar, dan lain sebagainya. (jrs/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS