SURABAYA – Calon Presiden (Capres) Ganjar Pranowo hadir untuk tapak tilas dan meresmikan Posko Pandegiling Surabaya, Sabtu (6/5/2023) siang.
Kunjungan Capres Ganjar ke Posko Pandegiling ini merupakan serangkaian kegiatan dari safari politiknya di Jawa Timur.
Ganjar menyampaikan apresiasinya di hadapan ribuan relawan yang hadir atas semangatnya yang dirasa menggambarkan semangat perjuangan sejarah yang melekat di posko ini.
“Saya hadir di Surabaya ini, sowan kepada kalian. Di sinilah penindasan kita lawan, di sinilah kita tidak punya kata menyerah,” ujar Ganjar.
Posko Pandegiling sendiri memang memiliki sejarah yang sangat berharga. Ganjar juga menyebut bahwa itu semua juga tak lepas dari para pendahulunya yang telah berkorban.
“Jangan sekali-kali meninggalkan sejarah. Saya ingat Pak Tjip itu memberikan pelajaran kepada kita semua bukan menjadi banteng gembeng, tapi menjadi banteng yang kalau ketaton sungune metu dan melawan semua ketidak adilan,” jelas Ganjar.
Dalam tapak tilas itu, Ganjar juga membakar semangat para relawan dan mengimbau untuk tetap mendukungnya dengan cara dan nilai-nilai positif kepada masyarakat.
“Saya nderek titip, mereka yang dalam barisan Ganjar Pranowo jangan sekali-kali menyakiti orang lain, jangan menghina orang lain, jangan membuat hoaks,” imbau Ganjar.
Peresmian posko tersebut dihadiri oleh berbagai relawan pendukung Ganjar seperti Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) Jatim, Barisan Gotong Royong Jatim, Barisan Gotong Royong Pejuang Surabaya, Masyarakat Ganjaris, Vorider, Siber, Dulur Ganjar, Pospera, Relawan Bagus, dan lainnya. (alfian/set)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS