Senin
17 Maret 2025 | 12 : 43

Feligia Agit Realisasikan Terop Persewaan untuk Kartar Krawut

pdip-jatim-legislatif-100823-feligia-agit-1

NGAWI – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Ngawi Feligia Agit Hendiadi merealisasikan bantuan terop persewaan untuk karangtaruna Dusun Krawut, Desa Mangunharjo, Kecamatan Ngawi. Prosesi penyerahan bantuan dilaksankan dengan acara silaturahmi kekeluargaan, bernaungkan terop berkelir merah di dusun setempat, pada Rabu (9/8/2023) malam.

Bertempat di lapangan Cakra Muda Dusun Krawut, Feligia Agit duduk melingkar bersama tokoh masyarakat, dan anggota kartar di atas lembaran tikar. Tidak ada sekat antara wakil rakyat bersama dengan rakyatnya.

Silaturahmi, disambung diskusi menjadi santapan utama pertemuan anggota Komisi IV DPRD Kabupaten Ngawi itu dengan konstituen. Sejumlah pembahasan disampaikan melalui forum yang sederhana, tetapi tetap khidmat dan penuh makna.

Feligia Agit saat dikonfirmasi mengatakan, silaturahmi dengan karang taruna Dusun Krawut tersebut untuk menyerahkan bantuan terop persewaan. Di samping itu, agenda tersebut juga sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahmi, wakil rakyat dengan konstituen.

“Kami menyerahkan bantuan terop untuk karang taruna Dusun Krawut. Terop ini akan digunakan karang taruna untuk kemudian disewakan kepada masyarakat yang akan memiliki hajat. Dengan harapan, hasil persewaan ini nanti bisa menambah kas karang taruna. Sehingga mereka bisa mandiri secara ekonomi,” kata Feligia Agit kepada pdiperjuangan-jatim.com.

Feligia Agit berpesan, agar bantuan terop tersebut dirawat dan dijaga sebaik-baiknya. Sembari berharap, realisasi bantuan terop mampu memberikan dampak positif bagi karang taruna Dusun Krawut khususnya, dan bagi masyarakat Desa Mangunharjo pada umumnya.

“Semoga dapat memberikan manfaat bagi karang taruna Dusun Krawut,” harap Feligia Agit.

Kepala Badan Pemberdayaan Ekonomi Kerakyatan (BPEK) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Ngawi tersebut menambahkan, selain penyerahan bantuan terop untuk karang taruna setempat, pihaknya juga mengaku siap berkolaborasi dengan masyarakat setempat. Dalam hal ini, berupa kegiatan-kegiatan masyarakat yang positif dan mampu mendongkrak kreatifitas dan ekonomi masyarakat setempat.

“Kami siap berkolaborasi dengan masyarakat setempat, demi kemajuan dan kebaikan bersama, masyarakat Dusun Krawut, Desa Mangunharjo,” ujar Feligia Agit.

Silaturahmi disambung rembugan dengan masyarakat Dusun Krawut, diketahui akan diadakan pagelaran seni Jaranan. Pagelaran tersebut untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan RI ke 78 tahun. Feligia Agit turut berpartisipasi menyumbangkan bantuan sejumlah dana, demi suksesnya pesta rakyat tersebut.

“Pak Agit kita sambati, bantuan dana untuk pagelaran Jaranan. Rencananya nanti untuk memeriahkan kemerdekaan. Alhamdulillah, Pak Agit berkenan memberikan bantuan uang tunai,” ujar Hartono, salah seorang anggota karang taruna Dusun Krawut, usai silaturahmi dengan Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Ngawi, Feligia Agit Hendiadi. (amd/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Eri Cahyadi Imbau Resto hingga Mal Punya Tempat Pemilahan Sampah Mandiri

SURABAYA – Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi mengimbau setiap pelaku usaha memiliki tempat pengelolaan sampah mandiri. ...
KRONIK

Peringati Nuzulul Quran, Bupati Ipuk Ajak Semua Stakeholder Jaga Solidaritas dan Gotong Royong

BANYUWANGI – Peringatan Nuzulul Quran dijadikan oleh Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, sebagai ajang ...
SEMENTARA ITU...

Sabilu Taubah Bagikan 13.900 Takjil, Bupati Rijanto: Kepedulian Sosial yang Luar Biasa

BLITAR – Guna menumbuhkan semangat aksi saling berbagi di Bulan Suci Ramadan, Majelis Ta’lim Sabilu Taubah ...
KRONIK

Abrari Gelar Sarasehan Keagamaan Bersama Puluhan Jurnalis Sumenep

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Abrari, menggelar Sarasehan Keagamaan bersama puluhan ...
HEADLINE

Ketika 2 Bupati Isi Kegiatan Ramadan di DPD PDIP Jatim, Ini yang Disampaikan

SURABAYA – Bupati Ngawi Ony Anwar, ST, MT mengajak masyarakat turut merefleksikan makna penting Ramadan. Ajakan ...
KRONIK

Isi Kajian PD Muhammadiyah Ngawi, Bupati Ony Tegaskan Pentingnya Pembangunan Fisik dan Karakter Masyarakat

NGAWI – Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, menjadi salah satu pembicara dalam kajian Ramadan 1446 H yang ...