Selasa
26 November 2024 | 6 : 40

DPC Tuban Gelar Halalbihalal dan Konsolidasi Pemenangan Ganjar

pdip-jatim-kabar-cabang-090523-dpc-tuban-1

TUBAN – DPC PDI Perjuangan Tuban mengumpulkan para kadernya dari berbagai tempat penugasan untuk berhalalbihalal lebaran sekaligus konsolidasi pemenangan Pemilu Legislatif dan Presiden 2024.

Ketua DPC PDI Perjuangan Tuban, Andhi Hartanto SPd, pada Selasa (9/5/2023) mengatakan, acara diikuti para kader partai dari struktural DPC, PAC, Fraksi DPRD Tuban, Jatim, maupun DPR RI. Juga badan-badan dan organisasi sayap. Acara dilaksanakan di Kantor DPC Tuban, Minggu (7/5).

Andhi Hartanto menjelaskan, konsolidasi untuk memastikan kekompakan struktural partai di seluruh Kecamatan di Kabupaten Tuban. Pergerakan kepartaian, menurut dia, harus semakin agresif dan tetap santun dalam merangkul elemen-elemen masyarakat.

“Tujuannya untuk menang pileg sekaligus memenangkan calon presiden PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo,” katanya.  

Untuk kegiatan pemenangan, pihaknya bakal bekerjasama dengan Anggota DPR RI Abidin Fikri mendirikan posko-posko gotong royong bertajuk MEGA PDI Perjuangan. Dimaksud, yakni Menangkan Ganjar Pranowo dan PDI Perjuangan pada Pemilu 2024.

Sementara itu, Abidin Fikri menyampaikan, agenda pemenangan Pemilu 2024 dengan jalan terus mensolidkan barisan dalam satu komando kepartaian. Penguatan pemenangan akan dikerjakan melalui sinergi program-program kemitraan bidang kesehatan dan ketenagakerjaan.

“Sehingga giat-giat konsolidasi partai dapat sinergi dengan pemberdayaan masyarakat dan meningkatkan derajat kualitas kesehatan masyarakat di Tuban,” kata Abidin Fikri. (dian/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...