Selasa
26 November 2024 | 6 : 51

DPC Surabaya Apresiasi MK yang Percepat Sidang PUU Pilkada

pilkada 2015-1

pilkada 2015-1SURABAYA – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya mengapresiasi respons cepat majelis hakim Mahkamah Konstitusi (MK) menggelar sidang lanjutan pengujian Undang-undang Nomor 8 Tahun 2015 tentang Pilkada. Sidang pengujian undang-undang (PUU) dijadwalkan digelar Selasa (8/9/2015) depan.

“Kami memberikan apresiasi karena majelis hakim MK memahami situasi yang sedang dihadapi Kota Surabaya, di mana calon tunggal menimbulkan gejolak,” kata Wakil Ketua DPC PDI Perjuangan Surabaya, Didik Prasetiyono, kemarin.

Gejolak yang terjadi, sebut Didik Prasetiyono, di antaranya unjuk rasa ribuan warga di KPU Surabaya. Unjuk rasa ribuan warga mengatasnamakan Gerakan Warga Surabaya Menggugat itu menuntut Pilkada Surabaya tetap dilangsungkan sesuai pasal 201 UU 8/2015, yakni pada 9 Desember 2015.

Dia mengungkapkan, agenda sidang MK pada Selasa (8/9/2015) adalah mendengarkan keterangan presiden, DPR dan pihak terkait. Pihaknya berharap semua pihak khususnya DPR dan pemerintah menerima opsi-opsi jalan keluar yang ditawarkan PDI Perjuangan Surabaya.

Dalam perbaikan permohonan sidang sebelumnya, jelas Didong, sapaan akrabnya, PDI Perjuangan menawarkan dua solusi terhadap “uncontested election” ini. Yakni calon tunggal ditetapkan langsung sebagai pemenang, dan pemilihan dengan surat suara calon melawan gambar kosong.

Bila persidangan berlangsung dalam tempo cepat seperti ini, dia optimistis dalam waktu segera majelis akan memutus dan memberikan kepastian hukum bagi keadaan pilkada calon tunggal di berbagai daerah di tanah air. (goek/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...