NGANJUK – DPC PDI Perjuangan menggelar selamatan dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-50 PDI Perjuangan dan HUT ke-76 Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum.
Acara doa bersama dengan sajian puluhan tumpeng digelar di Kantor DPC PDI Perjuangan kabupaten Nganjuk, pada Sabtu (28/1/2023).
Tumpengan dihadiri pengurus DPC, anggota fraksi PDI Perjuangan DPRD Nganjuk, perwakilan pengurus PAC dan sejumlah tokoh masyarakat.
Ketua DPC Nganjuk, Tatit Heru Tjahjono dalam sambutannya meminta kepada seluruh kader PDI Perjuangan yang hadir agar tetap menjaga kekompakan, mengingat tahun ini adalah tahun politik.

“Tahun ini adalah tahun dimana partai mulai menghidupkan mesinnya untuk persiapan pesta demokrasi,” ujar Tatit yang juga ketua DPRD Kabupaten Nganjuk ini.
Di Nganjuk, lanjut dia, PDI Perjuangan telah mengalami 3 kali hattrick atau menang pemilu 3 kali beruntun.
“Harus tetap mempertahankan kemenangan dan melakukan upaya–upaya untuk meraih peningkatan, secara riil, memenangkan pemilu pilkada, dan menambah kursi diparlemen lebih banyak lagi,” pungkasnya. (eng/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS