Rabu
26 November 2025 | 7 : 07

Di Makam Sunan Ampel, Eri Cahyadi Jalankan Ijazah dari Kiai Nawawi Sidogiri

pdip-jatim-eri-nyekar-sunan-ampel-2

SURABAYA – Calon Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menggunakan masa tenang jelang coblosan Pilkada 9 Desember dengan ziarah ke Makam Sunan Ampel beserta sanak saudara serta para santri.

Eri dan tim juga menjalankan ijazah dari KH Nawawi Abdul Jalil, Sidogiri, yang didapatkan ketika sowan ke pengasuh salah satu ponpes tertua di Jawa Timur tersebut. Sebelum berziarah, Eri Cahyadi melaksanakan Salat Ashar berjamaah.

“Hari ini kita menjalankan ijazah Kiai Nawawi Sidogiri Pasuruan. Beliau memberikan ijazah untuk membaca Al-Fatihah sebanyak 500 kali. Dan alhamdulillah hari ini ijazah dari Kiai Nawawi sudah dijalankan,” jelas Eri, Senin (7/12/2020).

Sebelumnya, Eri telah sowan ke Kiai Nawawi di Pesantren Sidogiri. Pesantren itu didirikan pada 1745 M oleh Sayyid Sulaiman bin Abdurrahman Basyaiban, keturunan dari Syekh Syarif Hidayatullah yang biasa dikenal dengan Sunan Gunung Jati.

Keluarga Sayyid Sulaiman inilah yang juga merintis kompleks pesantren Sidoresmo, Surabaya, di mana Eri Cahyadi termasuk bagian dari keluarga besarnya.

Eri menjalankan ijazah dari Kiai Nawawi tak seorang diri. Ia bersama putra dari almarhum KH Mas Ubaidillah bin Muhammad bin Yusuf At-tijani atau Gus Ubed yang tak lain adalah nazir Masjid Sunan Ampel. Eri adalah keponakan Gus Ubed.

Tampak juga Ra Fathur Rozi Zubair, putra KH Zubair Muntashor. Kiai Zubair adalah cicit dari Syaikhona Cholil, ulama karismatik NU yang tak lain adalah guru banyak kiai besar, termasuk guru dari pendiri NU KH Hasyim Asyari yang pada Minggu (6/12/2020) lalu diziarahi Eri.

Selain menziarahi makam Sunan Ampel, Eri juga nyekar ke makam Syekh Muhammad bin Yusuf At-Tijani, ayahanda dari Gus Ubed. Usai berziarah, Eri melantunkan salawat Nariyah.

“Alhamdulillah, tadi juga ikut menyertai adik saya, putra dari Gus Ubed, yaitu Gus Yaruk sama Gus Bidin,” terangnya.

Saat ditanya perihal persiapan jelang Pilkada Surabaya 2020, mantan Kepala Bappeko Surabaya tersebut menyatakan kesiapannya. Dia meyakini Allah SWT telah menulis skenario terbaik untuk seluruh umat manusia.

“Menjelang hari H, kami riyadhoh, mendekatkan diri kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa,“ ujarnya.

“Persiapan hari H, insya Allah, sebagai santri, sebagai warga Nahdliyin, meyakini bahwa ketetapan sudah dituliskan Allah SWT. Sebenarnya nama Wali Kota, selalu saya katakan, sudah tercatat di langit ketujuh. Kalau kita kampanye itu karena hanya ikhtiar jasmaninya kita jalankan. Tapi nama itu sudah tercatat, Gusti Allah sudah menakdirkan,” imbuh cawali yang diusung PDI Perjuangan di Pilkada Surabaya 2020 ini.

Eri Cahyadi memang sangat dekat dengan kalangan pesantren. Dia adalah putera dari Urip Suwondo dan Mas Ayu Esa Aisyah. Nama “Mas” pada ibu Eri ini khas keluarga pesantren Sidoresmo.

Sebutan “Mas” disematkan oleh Sunan Ampel kepada para perintis Pondok Pesantren Sidosermo, dan hingga kini nama “Mas” dipakai oleh seluruh keturunan keluarga besar pesantren tersebut. (goek)

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Mas Dhito Resmikan Daycare Padmakara, Fasilitas Pengasuhan Anak Pegawai Pemkab Kediri

KEDIRI – Bupati Hanindhito Himawan Pramana (Mas Dhito) meresmikan pendirian Daycare Padmakara, fasilitas pengasuhan ...
EKSEKUTIF

Wabup Antok Kunjungi Korban Kebakaran di Ngawi, Pastikan Dapat Bantuan dan Jamin Pengurusan Dokumen

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko (Wabup Antok), bergegas mengunjungi keluarga korban kebakaran yang ...
SEMENTARA ITU...

Wali Kota Surabaya Tekankan Pentingnya Peran Orang Tua dan Guru dalam Pendidikan Anak

SURABAYA – Di momen Hari Guru Nasional, Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi menegaskan pentingnya kolaborasi antara ...
LEGISLATIF

Ketua DPRD Kabupaten Blitar Ajak Momen Hari Guru Nasional Jadi Penguat Mutu Pendidikan

BLITAR – Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Supriadi, mengucapkan selamat memperingati Hari Guru Nasional 2025 kepada ...
LEGISLATIF

DPRD Jatim Perjuangkan Layanan Visum Gratis hingga Tahap Terminasi bagi Perempuan dan Anak Korban Kekerasan

SURABAYA — Komisi E DPRD Jawa Timur menegaskan komitmennya memperkuat penanganan kasus kekerasan terhadap perempuan ...
LEGISLATIF

Pemkot Malang Gulirkan Program RT Berkelas Tahun Depan, Ketua DPRD: Kami Kawal Ketat

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Sirraduhita menegaskan komitmennya dalam mengawal realisasi ...