Rabu
21 Mei 2025 | 5 : 20

Di Haflah Akhirusanah Ponpes Arbai Qohar, Bupati Ony Wanti-Wanti Soal Judol

IMG-20250213-WA0013_copy_492x323

NGAWI – Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono mewanti-wanti mayarakat terkait praktek judi online (judol). Hal itu dia sampaikan, saat memberikan sambutan di acara haflah akhirusannah di Pondok Pesantren Arba’i Qohar, Jambangan, Kecamatan Paron, pada Rabu malam (12/2/2025).

Bupati Ony menyampaikan, di era perkembangan teknologi yang masif ini, masyarakat harus bijaksana dalam penggunaannya. Bupati Ony mengingatkan bahwa tantangan zaman kedepan menjadi lebih kompleks, seiring makin pesatnya teknologi.

Bupati Ony bilang, generasi sekarang semakin aktif menggunakan smartphone. Oleh karena itu, agar tidak terjebak di penggunaan yang salah, anak-anak harus dibekali dengan budi pekerti yang baik. Pun orang tua mesti memantau apa yang menjadi tontonan anak-anak.

“Kalau anak-anak kita tidak dibekali dengan budi pekerti yang baik, akhlak yang baik, maka akan sulit untuk menjawab tantangan zaman,” kata Bupati Ony.

Selain harus menyaring tontonan, juga mesti waspada dari jeratan judol. Bupati Ony mengingatkan agar jangan sampai terjerumus dalam permainan itu. Menurutnya, judol memiliki dampak candu, serta membawa masalah finansial bagi pelakunya.

“Kalau sudah kecanduan judol, pasti kena pinjol. Jadi hati-hati betul,” kata Bupati Kader PDI Perjuangan itu.

Menurut Bupati Ony, pondok pesantren seperti Arba’i Qohar, sebagai salah satu tempat untuk menjaga budi pekerti anak-anak. Ponpes menjadi ruang aman untuk memastikan, generasi penerus terjaga dari dampak negatif dinamika perkembangan digital.

“Insya Allah dengan kecakapan akhlak dan akademik, akan menjadi bekal untuk menjawab tantangan zaman kedepan,” pungkasnya. (and/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

ROMANTIKA

Polemik Soal Pakaian Seragam Partai

SETAHUN setelah Sukarno dan beberapa temannya mendirikan Partai Nasional Indonesia (PNI) pada 4 Juli 1927, timbul ...
KRONIK

Kecelakaan Kereta Api di Magetan Renggut 4 Nyawa, Rita Haryati Besuk Korban Selamat

MAGETAN – Ketua Komisi B DPRD Magetan, Rita Haryati, menunjukkan empati dan rasa sosialnya dengan membesuk korban ...
HEADLINE

Minta Pemerintah Hati-Hati soal Tulis Ulang Sejarah, Puan: Jangan Ada Pengaburan

JAKARTA – Ketua DPR Puan Maharani menanggapi rencana pemerintah melalui Kementerian Kebudayaan yang berencana ...
KRONIK

Bupati Ipuk: Jadikan Semangat Kebangkitan Pemantik Gotong Royong Tuntaskan Kemiskinan

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi menggelar peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ...
KRONIK

Terancam Digusur untuk Pasar Hewan Maospati, Warga Minta Ganti Rugi

MAGETAN – Warga lingkungan Totog Kelurahan dan Kecamatan Maospati, meminta ganti rugi dari pemerintah kabupaten ...
KRONIK

H. Zainal Fasilitasi Temu Alumni Ponpes Darul Ulum Banyuanyar, Kerahkan Tiga Armada Bus

SUMENEP – Ketua DPRD Kabupaten Sumenep, H. Zainal Arifin, menunjukkan komitmen dan kepeduliannya terhadap dunia ...