MAGETAN – Momen Hari Lahir Pancasila sekaligus Bulan Bung Karno dimanfaatkan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Magetan, Suyono Wiling, bertemu dan menyapa anak-anak di Desa Turi Kecamatan Panekan, Jumat (3/6/2022).
Acara digelar di salah satu rumah kader Pengurus Ranting desa setempat dihadiri puluhan anak anak dan beberapa warga sekitar.
Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Garuda Pancasila. Dalam suasana kegembiraan, Suyono Wiling berbaur bersama anak-anak didampingi oleh kader Partai, Trismini juga Kepala Desa Turi.
“Ini cara kami menyapa anak dan sambil lebih mengenalkan Pancasila kepada mereka,” ujar Suyono Wiling. Acara dilaksanakan dimulai dengan saling perkenalan antara Suyono Wiling dengan bocah-bocah tersebut.
Menurut Suyono, Pancasila sebagai pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia. Karena itu, harus ditanamkan kepada masyarakat terutama anak-anak sejak dini.

Harapannya, kata dia, nilai-nilai luhur Pancasila akan membentuk karakter dan kepribadian yang sesuai dengan jati diri bangsa. Anak-anak usia dini merupakan kelompok yang termasuk dalam usia emas. Dalam usia tersebut, mereka akan mudah menangkap segala hal termasuk nilai-nilai luhur Pancasila.
“Untuk mengajarkan nilai-nilai Pancasila merupakan tanggung jawab bersama termasuk lembaga pendidikan (sekolah),” ujar Wiling.
Lanjut Wiling, yang patut dibanggakan ternyata anak anak seusia SD mayoritas sudah mengenal Pancasila. Terbukti dari semua pertanyaan mayoritas mereka dapat menjawab dengan benar.
Dalam kegiatan tersebut, dilakukan tanya jawab perihal Pancasila dan PDI Perjuangan. Anak-anak yang benar menjawab pertanyaan diberikan hadiah uang jajan sebesar lima ribu rupiah per satu pertanyaan. Acara diakhiri dengan menyanyikan lagu lagu perjuangan dan anak anak diberikan hadiah berupa perlengkapan sekolah dan makan bersama di akhir acara. (rud/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS