Jumat
31 Oktober 2025 | 12 : 34

Cak Imin: Jokowi-JK Menang 75% di Jatim

Muhaimin Iskandar-Risma-Laskar Santri NUsantara

Muhaimin Iskandar-Risma-Laskar Santri NUsantaraSURABAYA Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar optimistis, pasangan Joko Widodo – Jusuf Kalla menang besar di Jawa Timur dalam pemilu persiden 9 Juli depan. Pihaknya mematok target suara bagi pasangan nomor urut 2 itu sebesar 75 persen.

“Dalam pilpres 2014, kita menargetkan 75 persen suara untuk kemenangan Jokowi-JK,” tandas Cak Imin, sapaan akrabnya, di sela acara Mlaku Bareng Jokowi-JK yang digelar Laskar Santri NUsantara dii Jalan Raya Tenggilis, Minggu (22/6/2014) pagi.

Dia bersyukur, dalam survei terbaru, pasangan Jokowi-JK secara nasional masih unggul. Khusus Jatim, Jokowi-JK harus unggul jauh di atas pasangan lawan. “Kita sudah minta jajaran pengurus, agar unggulnya Jokowi-JK tidak main-main. Paling tidak selisihnya harus 30 persen,” tegas Cak Imin.

Acara yang dikoordinir politisi PKB Musyafak Rouf itu cukup meriah. Selain diikuti sedikitnya 10.000 peserta, acara juga dimarakkan panggung hiburan diisi atraksi terbangan dan penampilan orkes melayu.

Uniknya, khusus peserta laki-laki, mereka mengenakan sarung. Mereka juga mengenakan kaos Laskar Santri NUsantara pendukung capres-cawapres Jokowi-JK.

“Sarung merupakan ciri khas santri khususnya di Surabaya dan sekitarnya. Acara ini juga sebagai upaya kami memotivasi peserta untuk datang di TPS-TPS pada 9 Juli dengan memilih pasangan nomor urut dua, Jokowi-JK,” jelas Muhaimin.

Tampak hadir, Ketua DPW PKB Jawa Timur Halim Iskandar dan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharani. Bersama Muhaimin Iskandar, wali kota dari PDI Perjuangan itu memberangkatkan peserta jalan sehat. (p)

Foto acara mlaku bareng berukuran besar, klik: Di sini

 

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puluhan Warga Prambon Terpaksa Konsumsi Air Keruh, Ketua DPRD Trenggalek Turun Tangan

TRENGGALEK – Puluhan kepala keluarga (KK) di Dusun Krajan, Desa Prambon, Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek, ...
HEADLINE

Selama Dua Hari Megawati Soekarnoputri Kunjungi Blitar, Ini Agendanya

BLITAR – Ketua Umum PDI Perjuangan sekaligus Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri selama dua hari mulai Jumat ...
KRONIK

Bupati Sugiri ke PWI Ponorogo, Kritik Itu Jamu yang Harus Diminum Biar Keren

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya pada para jurnalis yang ...
SEMENTARA ITU...

6 Siswa SD Diduga Keracunan Susu Kemasan, Eri Minta Dinkes Lakukan Pemeriksaan

SURABAYA – Usai mengonsumsi salah satu produk susu kemasan, enam siswa Sekolah Dasar Negeri (SDN) Margorejo 1 Kota ...
KRONIK

Peduli Gen Z Tulungagung, Dio Inisiasi Perda Kesehatan Mental dan Fasilitas Layanan Gratis

TULUNGAGUNG – Anggota Komisi C DPRD Kabupaten Tulungagung, Dio Jordy Alvian, menginisiasi peraturan daerah (perda) ...
EKSEKUTIF

Wali Kota Eri Mediasi Langsung Sengketa Lahan yang Ditembok di Asem Jajar

SURABAYA – Konflik sengketa jalan yang ditembok yang terjadi melibatkan warga Jalan Asem Jajar III, Kelurahan ...