Selasa
26 November 2024 | 4 : 22

Cabup Sujatno Menyapa Warga Pengunjung Car Free Day

IMG-20240929-WA0043_copy_743x562

MAGETAN – Calon Bupati Magetan Sujatno menyapa masyarakat di Area CFD jalan Yos Sudarso Magetan, Minggu (29/9/2024) pagi.

Kedatangan Sujatno yang diusung PDI Perjuangan, PKS, PPP dan Partai Gelora itu disambut antusias pengunjung Car Free Day (CFD).

Terukti banyak yang minta foto bersama, salaman dan ikut mengiringi Sujatno keliling area CFD.

Sepanjang jalan Sujatno menyapa warga melihat-lihat dan membeli dagangan penjual yang menjajakan di area tersebut. Sembari berkeliling Sujatno juga bercengkrama dengan warga dan juga para pedagang, bahkan ada yang mengajak bersenda gurau dalam suasana santai sekali.

“Kami berkunjung ke CFD tak sekadar jalan-jalan, juga ingin mendengarkan aspirasi dari masyarakat,” ujar Sujatno.

Momen tersebut juga dimanfaatkan Sujatno untuk mensosialisasikan diri kepada masyarakat. Dan sebagai bukti jika dirinya memang dikenal dekat dengan warga.

Selain menampung keluhan warga, Sujatno juga menerima dan menampung harapan masyarakat jika nanti terpilih sebagai Bupati Magetan.

seperti pemberdayaan UMKM, pengentasan kemisikinan, penciptaan lapangan pekerjaan, mengurangi pengangguran, dan juga peningkatan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.(rud/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...