Jumat
18 April 2025 | 6 : 06

Bu Min Dorong PKK Gresik Berinovasi dan Jalin Sinergi, DPC Sarinah Bantu Percepatan Vaksinasi

pdip-jatim-wabup-gresik-121121-aminatun-habibah

GRESIK – Wakil Bupati Aminatun Habibah mendorong Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) untuk melakukan inovasi dan menjalin sinergi dengan berbagai pihak demi kemajuan Gresik. Pada bagian terpisah, DPC Sarinah Gresik membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi.  

Bu Min, sapaan akrab Wabup Aminatun Habibah, menjelaskan, pembangunan yang ingin dicapai oleh Pemerintah Kabupaten Gresik adalah pembangunan yang bisa memberikan manfaat untuk seluruh lapisan masyarakat. Oleh karena itu, inovasi sangat penting dalam setiap program yang ada.

“Semangat Nawa Karsa kita adalah, ingin semua pelayanan kepada masyarakat ditingkatkan. Kemudian, melakukan inovasi baru dan mengikuti perkembangan teknologi,” kata Bu Min saat memberikan arahan dalam rapat kerja (raker) PKK se-Kabupaten Gresik, Kamis (11/11/2021).

Bu Min mengapresiasi prestasi PKK Kabupaten Gresik di tingkat Provinsi Jawa Timur. Tahun ini, PKK meraih juara harapan tiga tingkat provinsi yang diwakili oleh PKK Desa Kemangi, Kecamatan Bungah.

Wakil bupati diusung PDI Perjuangan ini meminta, di setiap kecamatan harus melakukan seleksi secara ketat. Desa mana yang menjadi unggulan untuk menjadi desa PKK.

“Banyak yang harus kita lakukan bersama-sama supaya nanti Kabupaten Gresik semakin maju. Baik PKK, PMD, Dinkes dan semua lembaga yang ada mari kita bersama-sama bersinergi,” pungkasnya.

DPC Sarinah Gresik Gelar Vaksinasi hingga Aktif di PKK

Para perempuan, istri dari pengurus dan anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Gresik terlibat aktif dalam mendukung berbagai program pemerintah. Beberapa hari lalu, DPC Sarinah Gresik menggelar vaksinasi dosis II di Kantor DPC PDI Perjuangan Gresik, Jalan Jaksa Agung Suprapto 38C.

Sebanyak 500 dosis vaksin jenis Sinovac inisiasi dari anggota DPR RI, Nasyirul Falah Amru (Gus Falah), disiapkan pada acara tersebut. Sementara peserta vaksinasi berasal dari Kecamatan Gresik, Kebomas, Manyar dan Cerme. 

Ketua DPC Sarinah Gresik, Hj Siti Muafiyah mengatakan, dukungan pihaknya kepada pemerintah tak sekadar pada program vaksinasi. Lainnya, semisal program penguatan ekonomi kerakyatan melalui usaha mikro kecil dan menengah (UMKM), posyandu, pendidikan hingga concern pada isu-isu kekerasan perempuan dan anak.

“Dalam gerakannya, Sarinah juga ikut mendukung program-program kerja pemerintah, seperti aktif di PKK desa sampai kabupaten,” terang Siti Muafiyah. (mus/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Sumenep Raih WTP Delapan Kali, H. Zainal: Fondasi untuk Melangkah Lebih Maju

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas ...
KRONIK

Atasi Penyebab Banjir, Bupati Sugiri Tinjau Normalisasi Dam dan Drainase

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, melakukan peninjauan ke sejumlah titik perbaikan penanggulangan banjir ...
EKSEKUTIF

Delapan Kali Raih WTP, Bupati Fauzi: Setiap Rupiah Uang Rakyat Harus Dikelola dengan Tanggung Jawab

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menorehkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
LEGISLATIF

Kesejahteraan Guru Madrasah Terabaikan, Fraksi PDIP DPRD Jember Siap Pasang Badan!

JEMBER – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember siap menjadi garda depan pelindung hak-hak guru madrasah. ...
KRONIK

Tampung Keluhan Petani, Sonny Harap Bulog Tanggung Jawab dan Gerak Cepat

BANYUWANGI – Menyikapi keluhan petani Banyuwangi yang kesulitan menjual gabah ke Bulog, anggota Komisi IV DPR RI, ...
SEMENTARA ITU...

Serahkan Dana Hibah 2025, Ning Ita Tekankan Transparansi dan Kepatuhan Regulasi

MOJOKERTO – Wali Kota Ika Puspitasari mensosialisasikan Paket Regulasi dan Penyerahan Simbolis kepada lembaga ...