NGANJUK – Anggota DPRD Nganjuk dari Fraksi PDI Perjuangan, Trisna Roosita bersama warga Kelurahan Cangkringan Kecamatan dan Kabupaten Nganjuk menggelar jalan santai.
Acara dilaksanakan pada Minggu (20/8/2023) untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun ke-78 Kemerdekaan RI.
Jalan santai diikuti warga dari berbagai kelompok usia, tua, muda hingga anak-anak.
Panitia acara menyiapkan berbagai hadiah undian seperti sepeda gunung, televisi, kulkas serta puluhan hadiah kejutan atau doorprize.
“Sebutkan nama lengkap Pak Ganjar?” tanya Trisna saat didapuk panitia untuk menyerahkan doorprize kepada peserta. Ia pun menyerahkan hadiah kepada peserta yang sigap menjawab.
Pelaksanaan jalan sehat terbilang sukses. Warga antusias mengikuti jalannya acara. Tak sekadar jalan sehat, acara disertai berbagai lomba.
“Semoga hadiah hadiah utama maupun hadiah hiburan serta puluhan doorprize bermanfaat bagi saudara-saudara kita,” kata Trisna.
Ia juga menyampaikan, agar pelaksanaan jalan santai juga dimaknai sebagai berkah kemerdekaan yang telah diperjuangkan para pendahulu. (eng/hs)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS