Rabu
21 Mei 2025 | 2 : 13

Belasungkawa, Megawati Beri Penghormatan Terakhir Sebelum Romo Benny Dimakamkan

pdip-jatim-241007-msp-romo-beny

MALANG – Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan Megawati Soekarnoputri memberi penghormatan terakhir kepada mendiang Romo Benny Susetyo yang meninggal dunia pada Sabtu (5/10/2024).

Megawati datang secara khusus pada misa atau doa bersama kepada mendiang Staf Khusus Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) tersebut di Gereja Katolik St. Albertus Trapani, Blimbing, Kota Malang, Senin (7/10/2024).

Tak sendiri, Megawati yang juga Ketua Dewan Pengarah BPIP itu didampingi Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan Wakil Ketua DPP Ahmad Basarah. Tampak juga Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim Sri Untari Bisowarno, Krisdayanti dan sejumlah tokoh partai berlogo kepala banteng lainnya.

Selama acara doa bersama, Presiden ke-5 RI itu turut memberikan doa dengan khusuk sebagai penghormatan terakhir kepada adik anggota fraksi PDI Perjuangan DPR RI Andreas E. Susetyo tersebut.

Usai dari Gereja Katolik Santo Albertus de Trapani, Megawati dan rombongan, termasuk didampingi Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto, langsung menuju ke Kota Blitar untuk berziarah ke makam Bung Karno.

Diketahui, Romo Benny yang kelahiran Kepanjen, Malang itu menghembuskan nafas terakhir di usia ke 56. Romo Benny meninggal dunia di RS Mitra Medika Pontianak pada Sabtu (5/10/2024) sekira pukul 00.15 WIB.

Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila Yudian Wahyudi mengatakan, BPIP sangat kehilangan atas berpulangnya Romo Benny.

“BPIP akan sangat kehilangan, khususnya dari corak pemikiran beliau. Beliau sangat baik dalam tataran konsep maupun di lapangan,” kata Yudian.

Dia menyampaikan, Romo Benny sebagai Staf Khusus dari Ketua Dewan Pengarah BPIP, Megawati Soekarnoputri punya peranan dalam memperkuat BPIP di bidang media.

“Terakhir, beliau sedang banyak menggarap nilai-nilai Pancasila dilaksanakan secara konstitusional dan etika moral. Itu yang menyita waktu dan pikiran Romo Benny belakangan ini,” sebutnya.

Sementara, usai menjalani doa bersama, jenazah mendiang langsung dibawa ke TPU Sukun, Kota Malang untuk dimakamkan.

Romo Benny meninggal dunia di kamar hotel di Pontianak usai menghadiri kegiatan seminar dari pagi hingga sore. Hingga kemudian ditemukan tak bernafas di kamar hotel. (ull/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

DPRD Banyuwangi Terima Kunjungan Mahasiswa Untag, Belajar Penyusunan dan Pembahasan Perda

BANYUWANGI – DPRD Kabupaten Banyuwangi menerima kunjungan studi puluhan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas ...
KOLOM

Menimbang Kebijakan Fiskal dan Asumsi Ekonomi Makro 2026

Oleh: Ketua Banggar DPR, Said Abdullah HARI ini, bertepatan dengan 20 Mei, sebagai hari kebangkitan nasional, ...
EKSEKUTIF

Pimpin Upacara Harkitnas, Wabup Antok Tekankan Pentingnya Menjaga Semangat Kebangkitan

NGAWI – Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko memimpin upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional tahun 2025. ...
LEGISLATIF

Soal Demo Ojol Tuntut Potongan Tarif, Puan: DPR Sedang Cari Win-Win Solution

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menanggapi aksi unjuk rasa besar-besaran ribuan pengemudi ojek online (ojol) ...
SEMENTARA ITU...

Dirham Akbar Jadi Ketua PBSI Lamongan, Fokus ke Pembinaan Atlet

LAMONGAN – Kepengurusan Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Kabupaten Lamongan resmi dilantik oleh ...
LEGISLATIF

DPRD Jember Minta Rekanan Peserta Lelang Pengadaan Barang dan Jasa Dikaji Lagi

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember Edi Cahyo Purnomo (ECP) minta agar rekanan yang ...