Senin
21 April 2025 | 5 : 11

Bamusi Kota Malang Gagas Silaturahmi Kaum Nasionalis

pdip jatim - silaturahmi bamusi - ketua dpc kota malang

pdip jatim - silaturahmi bamusi - ketua dpc kota malangMALANG – Pengurus Cabang Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Kota Malang menggelar acara silaturrahmi dengan Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Malang, Eddy Rumpoko, di Hotel Graha Asri Malang, Jumat (24/1/2015). Silaturahmi untuk menyatukan semua potensi nasionalis ini dihadiri , beberapa ormas, tokoh masyarakat, tokoh agama, dan unsur lain yang sejalan dan sehaluan dengan ideologi Pancasila.

“Silaturahmi ini kami gelar untuk membuka wawasan kebangsaan agar lebih meningkat dan lebih solid guna memperkokoh ketahanan bangsa. Sehingga bertumpu pada satu titik, yaitu kebersamaan menuju penemuan kembali kepribadian Indonesia yang dilandasi semangat trisakti, kemerdekaan, Pancasila dan UUD 1945,” kata Ketua PC Bamusi Kota Malang Didik Supriyanto.

Didik yang juga penggagas acara ini menambahkan, kondisi sekarang ini telah membawa dampak secara langsung terhadap gaya hidup dan pola pikir masyarakat Indonesia. Juga berdampak pada semangat individu yang berlebihan, lunturnya nilai-nilai kebangsaan, radikalisme, liberalisme yang menjadi ancaman sangat serius bagi keutuhan NKRI.

“Sementara sistem ketatanegaraan tidak memberikan alternatif yang tepat untuk menjawab akumulasi permasalahan bangsa dan negara yang sedang dihadapi,” ujarnya.

Kader muda PDI Perjuangan ini menyebutkan, semangat individualisme telah memperluas keretakan persaudaraan sesama anak bangsa, sekaligus terjadi kemerosotan spirit nasionalis. “Ini sebagai konsekuensi logis daripada sebuah pilihan sistem yang memberi ruang seluas-luasnya bagi tumbuhnya free fight liberalism yang berpotensi melahirkan krisis keutuhan dan krisis identitas,” ucapnya.

Lewat silaturahmi semacam ini, pihaknya berharap bisa makin mempererat rasa cinta kasih terhadap sesama, meningkatkan rasa kebersamaan dan rasa kekeluargaan, khususnya di kalangan kaum nasionalis Kota Malang

Acara ini, imbuhnya, juga untuk menyatukan balung pisah demi membesarkan partai ke depan. Sebab, tradisi menutup diri partai selama sepuluh tahun terakhir tidak menghasilkan regenerasi yang bagus.

“Acara ini membuktikan bahwa masih banyak kader-kader nasionalis Malang yang selama ini berserakan tersebar di mana-mana untuk pulang kandang memperkuat lagi PDI Perjuangan, guna mengawal kebijakan Nawacita hingga ke level daerah,” pungkasnya. (pri)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Amithya Dorong Event Kreatif di Kayutangan Heritage Diperbanyak

MALANG – Ketua DPRD Kota Malang Amithya Ratnanggani Siraduhita memberi acungan jempol acara bertajuk Batik Fashion ...
LEGISLATIF

Wiwin Isnawati: Budaya Tradisional Berperan Penting dalam Memperkuat Solidaritas Masyarakat

JOMBANG – Anggota Komisi B DPRD Jawa Timur, Wiwin Isnawati Sumrambah, menggelar sarasehan bertajuk “Memperkuat ...
KRONIK

Untari Ajak Kaum Perempuan Tak Hanya Mengenang Kartini, Tapi Juga Mewujudkan Mimpinya dalam Bentuk Nyata

MALANG – Ketua Komisi E DPRD Jawa Timur Sri Untari Bisowarno mendorong perempuan, khususnya kaum milenial turut ...
KRONIK

Halal Bihalal Muhammadiyah, Bupati Fauzi Ajak Kolaborasi Wujudkan Sumenep Maju

SUMENEP – Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Sumenep menggelar acara Halal Bihalal di Pendopo Agung Keraton ...
KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...
HEADLINE

Megawati Harap Riset Bunga Anggrek “Kimilsungia” Terus Dikembangkan

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berharap riset terhadap bunga Kimilsungia terus dikembangkan di ...