Rabu
08 Oktober 2025 | 6 : 00

Bagikan 212 Beasiswa PIP, Puti Ungkap Peran Bung Karno di Muhammadiyah Surabaya

IMG-20231206-WA0044_copy_999x556

SURABAYA – Cucu Presiden pertama RI pertama, Puti Guntur Soekarno menunjukan komitmen kepedulian pada pendidikan. Puti membagikan 212 beasiswa Program Indonesia Pintar (PIP) jalur aspirasi anggota Komisi X DPR RI ke pelajar Muhammadiyah Kota Surabaya.

Pembagian beasiswa ini dilakukan dikantor Muhammadiyah Kota Surabaya. Dalam pembagian ini, pelajar dan orang tua sangat senang mendapat bantuan pendidikan. Mereka berharap Cucu Sukarno ini mau menambah jumlah beasiswa pelajar untuk pelajar-pelajar Muhammadiyah.

“Jumlah beasiswa yang tersalurkan sekarang untuk pelajar Muhammadiyah sebanyak 212. Saya targetkan jumlah tersebut bakal bertambah, ini adalah janji saya,” kata anggota Komisi X DPR RI, Puti Guntur Soekarno.

Puti menuturkan, pemberian beasiswa untuk pelajar Muhammadiyah sebagai bentuk pengabdian yang dilakukan untuk organisasi tersebut. Pasalnya, ungkap dia, kakeknya, Presiden Pertama RI, Soekarno merupakan kader Muhammadiyah yang aktif.

Bahkan, lanjutnya, keanggotaan Presiden Soekarno sebagai kader Muhammadiyah tidak pernah dicabut hingga meninggal.

“Inilah bukti pengabdian saya pada Muhammadiyah. Beliau kakek saya merupakan kader Muhammadiyah tulen,” ujar Puti.

Untuk itu, lanjut dia, pelajar sekarang jangan sampai melupakan sejarah Indonesia. Dengan mengingat sejarah, maka perjuangan kemerdekaan Indonesia bakal terekam dengan baik. Pelajar akan lebih tahu dan mengerti serta menghargai jasa-jasa para pejuang.

“Kalian adalah pemimpin masa depan. Jadi jangan sampai lupa akan sejarah, karena perjuangan Indonesia merdeka sangat panjang. Persiapan diri kalian menjadi pemimpin, tidak mungkin yang duduk di DPR kami-kami saja, pasti berganti era kalian,” tegas Puti.

Saat ini, Puti sengaja keliling kota Surabaya dan Sidoarjo. Ia mengaku ingin memberikan bantuan pendidikan yang layak bagi pelajar. Hal ini bertujuan siswa ikut menyiapkan diri sebagai negara yang bakal memiliki masa keemasan pada 2045.

“Ada sekitar 100.000 lebih beasiswa PIP yang sudah saya salurkan ke siswa siswi di Surabaya Sidoarjo mulai sejak 2020. Ini bagian upaya saya menyiapkan siswa menghadapai Indonesia Emas tahun 2045,” ucapnya. (Dhani/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

HUT Ke-350 Magetan, Ziarah dan Menghayati Semangat 7 Leluhur

MAGETAN – Mengawali rangkaian kegiatan memperingati hari jadi Kabupaten Magetan, sejumlah pejabat Forum Komunikasi ...
KRONIK

Bupati Lukman Tanam Pohon di Bukit Binaol, Kembangkan Potensi Wisata Alam

BANGKALAN – Bupati Bangkalan, Lukman Hakim, bersama Komunitas Mahasiswa dan Pemuda Sepulu (Kompas) melaksanakan ...
EKSEKUTIF

Dana Pusat Menurun, Eri Cahyadi Pastikan Ekonomi Surabaya Tetap Tumbuh

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi, menegaskan bahwa pertumbuhan ekonomi Kota Surabaya tidak boleh mengalami ...
BERITA TERKINI

Respons Cepat Usulan Pak Tardi, Genangan Air di Lingkungan Santo Bernadus Segera Dibangun Saluran Baru

KOTA MADIUN – Upaya politisi senior PDI Perjuangan yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Madiun, Sutardi, dalam menyerap ...
LEGISLATIF

Wakil Ketua DPRD Yakini SPPG Pelaksana MBG di Jember Belum Punya SLHS

JEMBER – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Jember Widarto, S.S meyakini pelaksanaan makan bergizi gratis (MBG) oleh satuan ...
KABAR CABANG

PDI Perjuangan Beri Masukan ke KPU soal Potensi Penambahan Kursi DPRD Surabaya

SURABAYA – DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya memberi masukan kepada Komisi Pemilihan Umum (KPU) soal potensi ...