Selasa
26 November 2024 | 6 : 46

Angka Stunting di Tuban Tinggi, Abidin Imbau Warga Soko Cegah Pernikahan Dini

IMG-20231206-WA0030_copy_720x448

TUBAN – Stunting atau gagal tumbuh kembang pada anak terjadi karena kurangnya nutrisi selama bayi hingga pernikahan dini orang tuanya.

Hal itu terungkap dalam acara Sosialisasi Promosi KIE,  Program Percepatan Penurunan Stunting kepada Masyarakat di Wilayah Khusus Tahun 2023.

Acara ini merupakan Program Kemitraan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) bersama Anggota Komisi IX DPR RI, H ABIDIN FIKRI, SH,  MH.

Acara dilaksanakan di Desa Prambontrenggayang, Kecamatan Soko Kabupaten Tuban, Selasa (5/12/2023).

Program ini untuk mencegah stunting di tingkat masyarakat  sebagai upaya menekan angka dari 24 persen turun menjadi 14 persen di seluruh Indonesia.

Acara dihadiri Kepala Perwakilan BKKBN Jawa Timur,  Soekamto MSi, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tuban, Andhi Hartanto.

“Stunting ini bukan masalah aib,” kata Abidin Fikri memulai penjelasannya. “Angka stunting di Tuban mencapai 24,9 atau 25 persen,” imbuhnya.

“Pernikahan usia muda juga menjadi penyebab, karena berpengaruh pada kematangan pasangan suami istri secara kesehatan maupun mental,” katanya.

Sementara faktor lain adalah kurangnya asupan pada masa kehamilan, protein hewani dan nabati maupun sayuran.

“Masa kehamilan harus sering konsultasil kepada tenaga kesehatan,” imbau Abidin Fikri yang juga Ketua DPC PDI Perjuangan Bojonegoro. 

Sementara Soekamto menjelaskan, ada 4 pola penyebab stunting. Yakni pernikahan usia muda, pola asuh yang salah, sering hamil atau melahirkan, serta sanitasi yang tidak sehat.

“Maka dari itu, pemerintah mengatur masalah pernikahan tersebut. Kalau di BKKBN, usia pernikahan untuk perempuan 21 tahun dan laki laki 25 tahun,” terangnya. (dian/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...