BLITAR – Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Blitar Syahrul Alim pada momentum peringatan Kemerdekaan RI mengimbau masyarakat untuk terus bersemangat dan tidak putus asa dalam menghadapi Pandemi Covid-19.
Syahrul juga mengajak untuk terus menerapkan prinsip gotong royong membantu tetangga yang berada di sebelah kanan kiri rumah masing-masing.
Pesan itu dia sampaikan saat DPC PDI Perjuangan Kota Blitar, membagikan ratusan sembako kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, Selasa (17/8/2021).
Selain sebagai wujud kegotongroyongan, aksi sosial itu juga sebagai bagian dari peringatan hari kemerdekaan.
Kegiatan sosial tersebut dipusatkan di Posko Gotong Royong di Kelurahan Tanjungsari, Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar.
Menurut Syahrul Alim, PDIP sebagai partai terbesar yang ada di Indonesia akan selalu memegang teguh komitmen untuk tetap turun ke lapangan membaur bersama masyarakat.

“Dalam hal ini juga adalah memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak Covid-19, baik yang menjalani isolasi mandiri (Isoman) maupun isolasi terpantau (Isoter),” katanya.
Dijelaskan oleh Syahrul, pembagian bantuan kali ini juga masih menjadi satu bagian dengan program gotong royong yang diluncurkan DPC PDIP Kota Blitar beberapa waktu lalu.
Momentum hari kemerdekaan 17 Agustus juga sengaja dipilih dengan tujuan meningkatkan semangat masyarakat untuk saling membantu satu sama lain dalam menghadapi pandemi Covid-19.
“Seperti halnya dulu para pahlawan kita menghadapi penjajahan dan dapat meraih kemerdekaan dengan cara saling bahu membahu dan gotong royong,” tambah Syahrul.
Dengan disalurkannya sejumlah 320 sembako kepada masyarakat terdampak Covid-19, Syahrul berharap hal itu dapat membantu meringankan beban masyarakat dalam menjalani hidup sehari-hari.
Program aksi sosial tersebut, imbuh politisi yang juga Ketua DPRD Kota Blitar ini, akan terus dilakukan secara bertahap dan berkelanjutan. (arif/pr)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS