Minggu
20 April 2025 | 7 : 42

Achmad Hidayat: Ramadan Jadi Momentum Pacu Peningkatan Ekonomi

PDIP-Jatim-Achmad-Hidayat-02102021

SURABAYA – Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Achmad Hidayat, optimis Ramadan dan Idulfitri 2022 akan menjadi momentum untuk memacu peningkatan ekonomi, sekaligus menekan kasus Covid-19.

Hal itu disampaikan Achmad setelah membuka Pawai Ta’aruf Akbar yang diselenggarakan Masjid Baitul Ma’mur Krembangan Selatan, Rabu (30/3/2022) malam.

“Alhamdulillah berkat kerja gotong royong pemerintah bersama segenap warga Surabaya, sehingga bisa turun ke PPKM Level 1 yang membuat masyarakat lega karena bisa khusyuk menjalankan ibadah puasa dan tarawih,” kata Achmad.

Ia juga menjelaskan, tahun ini umat Islam dapat kembali menjalankan ibadah salat tarawih dan salat Ied berjamaah di masjid dengan tetap menerapkan protokol kesehatan dan telah diperbolehkan untuk mudik Lebaran.

Achmad juga menganggap, pelaku UMKM, terutama kuliner, berpotensi untuk mendapatkan kenaikan omzet, berkah dari diberlakukannya pelonggaran terhadap aktivitas masyarakat.

“Bulan Ramadan kali ini juga menjadi momentum bagi pelaku UMKM untuk kembali menggeliat dan melakukan lompatan,” katanya.

Ia juga melihat berbagai persiapan di kampung-kampung dalam menyambut Ramadan, di antaranya mempersiapkan bazaar Ramadan dan tempat beribadah.

“Yang terpenting protokol kesehatan juga dijaga. Jadi, semua ingin aspek ekonomi jalan, kesehatan juga jalan,” imbuhnya. (dhani/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

SEMENTARA ITU...

Wali Kota Mojokerto Tinjau Pasar Hewan Sekarputih, Siapkan Revitalisasi dan Peningkatan IPAL

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari (Ning Ita), meninjau langsung aktivitas dan fasilitas di Pasar ...
LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...