Jumat
14 Maret 2025 | 7 : 21

Apresiasi Kader, DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar Bagikan 2.500 Parcel Lebaran

pdip-jatim-230407-parcel-blitar-kab-1

BLITAR – Sebagai bentuk apresiasi dan penguatan basis, DPC PDI Perjuangan Kabupaten membagikan sebanyak 2.500 paket parcel Lebaran kepada seluruh pengurus DPC, PAC, Ranting, Badan dan Sayap Partai serta Satuan Tugas (Satgas) Partai.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Blitar, Rijanto mengatakan pembagian parcel Lebaran ini sebagai bentuk kepedulian dan apresiasi terhadap kader di seluruh wilayah Kabupaten Blitar.

“Pembagian parcel Lebaran ini merupakan hasil dari gotong royong, pendanaan dari iuran teman-teman fraksi PDI Perjuangan dan teman-teman yang peduli. Semoga basis kita semakin kuat,” kata Rijanto, di kantor DPC, Jumat (7/4/2023).

Menurut dia bingkisan Lebaran tersebut dibagikan ke PAC dan disalurkan pada Ranting di wilayahnya masing- masing dan lantas dibagikan ke Anak Ranting.

Masih kata mantan Bupati Blitar ini, pada moment Idul Fitri nanti dia ingin menanamkan semangat saling berbagi kepada seluruh kader PDI Perjuangan di Kabupaten Blitar.

“Harapannya, di momen Lebaran Idul Fitri nanti semua kader dapat merasakan kegembiraan. Sehingga semangat saling berbagi ini akan menjadi kegembiraan bagi seluruh kader,” jelasnya.

Dengan begitu maka akan terbangun kesadaran bahwa sebagai kader PDI Perjuangan harus selalu menjunjung soliditas guna kepentingan perjuangan pemenangan partai di Pemilu 2024 mendatang.

“Ini juga sebagai konsolidasi partai dan upaya merapatkan barisan, agar kelak kita mudah memenangkan kontestasi pemilu 2024,” tandasnya. (arif/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Cegah Banjir, DPRD Surabaya Desak Pemkot Verifikasi Bozem di Perumahan Elit

SURABAYA – Ketua Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Penanggulangan Banjir DPRD Kota ...
KRONIK

Bupati Ipuk Minta PKK Bantu Pendataan Warga, Pastikan Program tepat Sasaran

BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, meminta Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga ...
LEGISLATIF

Dorong Kembalikan Kepercayaan Publik, Kanang: Pertamina Harus Rombak Manajemen dari Hulu sampai Hilir

SURABAYA – Anggota Komisi VI DPR RI, Ir Budi Sulistyono menyoroti kondisi dan tantangan yang dihadapi PT Pertamina ...
EKSEKUTIF

Wabup Lumajang Minta Ibu-ibu PKK Inovatif

LUMAJANG – Wakil Bupati Lumajang, Yudha Adji Kusuma, menekankan pentingnya peran Tim Penggerak PKK dalam merespons ...
KABAR CABANG

Banteng Kota Kediri Distribusikan Paket Sembako Bantuan DPD Jatim untuk Warga Kurang Mampu

KEDIRI – DPC PDI perjuangan Kota Kediri mulai hari ini mendistribusikan bantuan paket sembako dari DPD PDIP Jawa ...
MILANGKORI

Kunjungan Bupati Rijanto di Kawasan JLS Sasar Enam Titik Strategis

BLITAR – Bupati Blitar Rijanto, bersama Wakil Bupati Beky Herdihansah mengunjungi enam titik strategis di kawasan ...