Jumat
18 April 2025 | 11 : 24

Maidi Dorong Pelaku UMKM dan Pengelola Lapak Manfaatkan Momentum Lebaran

pdip-jatim-220404-umkm-madiun-maidi

MADIUN – Wali Kota Madiun Maidi mendorong para pelaku UMKM dan pengelola lapak memanfaatkan momentum Hari Raya Idul Fitri untuk meraup rezeki.

“Saat ini Ramadhan. Nanti jelang Lebaran banyak masyarakat Kota Madiun yang dari luar kota kembali ke sini. Kondisi ini saya harap bisa dijadikan momentum untuk pelaku UMKM semakin maksimal jualannya,” kata Maidi.

Hal itu disampaikan Maidi saat bersama anggota DPRD Kota Madiun bertemu dengan Ketua RT, RW, tokoh masyarakat, pelaku usaha, UMKM, dan pengelola lapak yang ada di kelurahan se-Kecamatan Taman, Senin (4/4/2022).

Saat Lebaran nanti, lanjut wali kota dari PDI Perjuangan tersebut, diprediksi kondisi Kota Madiun padat. Baik karena banyak pemudik maupun wisatawan.

Karena itu, ajak Maidi, momentum hari raya tersebut harus digunakan untuk mengoptimalkan berjualan dan promosi lapak agar bisa meraup rezeki.

“Pelayanan kepada pembeli harus ditingkatkan. Baik kualitas produk sampai penjual yang ramah. Supaya meninggalkan kesan yang baik,” tuturnya.

Dalam pertemuan yang digelar di Kelurahan Josenan tersebut, Maidi bersama anggota dewan menyampaikan progres pembangunan dan informasi terkait kondisi yang ada di Kota Pendekar, hingga mendengarkan usulan-usulan yang disampaikan warga.

Mantan Sekda Kota Madiun ini menambahkan, saat ini pihaknya tengah mengoptimalkan pembangunan lapak agar lebih maksimal dalam memberikan pelayanan.

Mulai dari pelebaran area lapak, hingga penambahan sarana dan prasarana yang ada. “Harapannya semakin menarik dan kunjungan meningkat,” pungkasnya. (ant/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Sumenep Raih WTP Delapan Kali, H. Zainal: Fondasi untuk Melangkah Lebih Maju

SUMENEP – Ketua DPRD Sumenep, H. Zainal Arifin, mengapresiasi Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep atas ...
KRONIK

Atasi Penyebab Banjir, Bupati Sugiri Tinjau Normalisasi Dam dan Drainase

PONOROGO – Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, melakukan peninjauan ke sejumlah titik perbaikan penanggulangan banjir ...
EKSEKUTIF

Delapan Kali Raih WTP, Bupati Fauzi: Setiap Rupiah Uang Rakyat Harus Dikelola dengan Tanggung Jawab

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menorehkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
LEGISLATIF

Kesejahteraan Guru Madrasah Terabaikan, Fraksi PDIP DPRD Jember Siap Pasang Badan!

JEMBER – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember siap menjadi garda depan pelindung hak-hak guru madrasah. ...
KRONIK

Tampung Keluhan Petani, Sonny Harap Bulog Tanggung Jawab dan Gerak Cepat

BANYUWANGI – Menyikapi keluhan petani Banyuwangi yang kesulitan menjual gabah ke Bulog, anggota Komisi IV DPR RI, ...
SEMENTARA ITU...

Serahkan Dana Hibah 2025, Ning Ita Tekankan Transparansi dan Kepatuhan Regulasi

MOJOKERTO – Wali Kota Ika Puspitasari mensosialisasikan Paket Regulasi dan Penyerahan Simbolis kepada lembaga ...