Rabu
20 November 2024 | 8 : 23

Jelang HUT ke-49 PDI Perjuangan, Banteng Surabaya Gelar Senam Sehat dan Tumpengan

PDIP-Jatim-Achmad-Hidayat-02102021

SURABAYA -Jelang puncak HUT ke-49 PDI Perjuangan, Wakil Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Achmad Hidayat, bersama PAC Asemrowo dan warga menggelar senam sehat di kawasan Tambak Pring Barat, Minggu (9/1/2022).

Adapun tema ulang tahun yang diusung pada tahun ini adalah “Bangunlah Jiwa dan Badannya Untuk Indonesia Raya”.

Achmad Hidayat mengatakan, bahwa sesuai tema HUT ke-49 PDI Perjuangan tersebut menjadi pemantik bagi upaya-upaya meningkatkan imunitas dalam menghadapi pandemi Covid-19.

“Saat ini upaya dan gerakan pemulihan ekonomi telah bergerak. Itu bisa tercapai kalau kita sehat lahir batin. Maka dari itu, kita gelorakan gaya hidup sehat di tengah masyarakat,” kata Achmad.

Senam sehat tersebut, lanjutnya, juga untuk membangun nation and character building serta meningkatkan imunitas dalam menghadapi pandemi Covid-19.

Achmad pun menyampaikan, Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati Soekarnoputri, memiliki keyakinan bahwa dalam tubuh yang sehat, jiwa, dan pikiran juga sehat.

“Saya yakin PDI Perjuangan selalu menjadi yang terdepan untuk berpikir, bergerak, berjuang, dan senantiasa bersama rakyat,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua PAC PDI Perjuangan Kecamatan Asemrowo, Heri Budi Santoso, mengatakan, bahwa kegiatan ini digelar dengan gotong royong segenap kader untuk menyambut HUT Partai berlambang banteng moncong putih.

“Kesolidan kawan-kawan Asemrowo adalah langkah awal untuk menjadi pejuang aspirasi warga ke depan. Dalam kegiatan ini, menunjukkan bahwa kita dekat dengan rakyat,” ungkapnya. (Nia/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Mantapkan Pemenangan Mardinoto dan Risma-Gus, Dio Ngopi Bareng dengan Relawan

TULUNGAGUNG – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Tulungagung, Dio Jordy Alvian, menggelar ngopi bareng ...
KRONIK

BBHAR Tulungagung Apresiasi Putusan MK Nomor 135 Tahun 2024

TULUNGAGUNG – Badan Bantuan Hukum dan Advokasi Rakyat (BBHAR) DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar ...
LEGISLATIF

Reses di Bojonegoro, Ony Setiawan Tampung Aspirasi dari Petani soal Pupuk hingga Irigasi

BOJONEGORO – Anggota Komisi B  DPRD Jawa Timur, Ony Setiawan menggelar pertemuan dengan konstituennya di ...
LEGISLATIF

Reses, Elvita Yuliati Tampung Aspirasi Pelaku UMKM

GRESIK – Anggota DPRD kabupaten Gresik Fraksi PDI Perjuangan Elvita Yuliati menggelar serap aspirasi dengan ...
HEADLINE

Risma Disambut Hangat Pedagang dan Pengunjung Pasar Gorang Gareng

MAGETAN – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 3 Tri Rismaharini disambut meriah oleh para pedagang hingga ...
PEMILU

Punya Data Lengkap, Ikfina-Gus Dulloh Kuasai Panggung Debat Ketiga

MOJOKERTO – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Mojokerto yang diusung PDI Perjuangan, Ikfina Fahmawati dan Gus ...