Minggu
20 April 2025 | 4 : 09

Distribusikan Beras untuk Rakyat, Nadi: Gotong Royong untuk Bangsa

PDIP-Jatim-Abd-Sukkur-02012022

PAMEKASAN – DPC PDI Perjuangan Pamekasan menyalurkan bantuan ‘Beras untuk Rakyat’ dari Ketua DPR RI, Puan Maharani, untuk para lansia, janda, dan warga kurang mampu di sekitar kantor DPC PDI Perjuangan Pamekasan, Sabtu (1/1/2022).

Ketua DPC PDI Perjuangan Pamekasan, Abd. Sukkur, mengatakan, bahwa bantuan tersebut merupakan amanah dari Puan Maharani untuk warga kurang mampu. Ia juga menegaskan, bantuan tersebut merupakan bentuk kepedulian Puan Maharani di tengah pandemi Covid-19.

“Ibu Puan telah memberi teladan bagi kita untuk senantiasa peduli dan berbagi dengan masyarakat. Bantuan ini juga menjadi komitmen perjuangan untuk senantiasa memerhatikan nasib masyarakat kecil,” jelasnya.

Sekretaris DPC PDI Perjuangan Pamekasan, Nadi Mulyadi, mengatakan, pembagian bantuan beras di tahun baru itu, merupakan bakti sosial Puan Maharani untuk bersama-sama peduli pada warga yang kurang mampu.  

“Hari ini bertepatan tahun baru, Mbak Puan Maharani, ketua DPR RI, melakukan bakti sosial bagi sembako kepada masyarakat dengan tagline gotong royong untuk bangsa,” ujarnya.

Nadi juga menjelaskan, rangkaian acara bakti sosial tersebut, hari pertama dipusatkan di kantor DPC PDI Perjuangan Pamekasan, dan kemudian akan melibatkan jajaran pengurus PAC, Ranting, Badan, dan Sayap Partai.

“Hari pertama ini, kegiatan bakti sosial kami pusat di kantor DPC. Selanjutnya nanti akan melibatkan seluruh PAC, Badan, dan Sayap Partai untuk mendistibusikan pada seluruh pengurus dan masyarakat secara umum.  Ada 1500 untuk DPC dan 1000 untuk Relawan Puan Maharani,” tandas Nadi. (set)  

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KABAR CABANG

Halal Bihalal DPC Kabupaten Kediri, Ajang Silarurahmi dan Jaga Soliditas Kader

KEDIRI – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Kediri menggelar halal bihalal Minggu (20/4/2025). ...
HEADLINE

Megawati Harap Riset Bunga Anggrek “Kimilsungia” Terus Dikembangkan

JAKARTA – Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri berharap riset terhadap bunga Kimilsungia terus dikembangkan di ...
EKSEKUTIF

Bunda Indah – Mas Yudha Pastikan Jalan-jalan Rusak Diperbaiki dengan Dana P-APBD 2025

LUMAJANG – Pemerintah Kabupaten Lumajang menunjukkan komitmennya dalam merespons kebutuhan infrastruktur ...
RUANG MERAH

Filsafat Kritik pada Otoritas Politik

Oleh Dr. Aries Harianto* MENGIANG di telinga dan rapi dalam lipatan memori, ketika Ibu Mega melarang para kepala ...
SEMENTARA ITU...

Bupati Fauzi Terima Penghargaan Tokoh Inspiratif: Sumenep Penting dalam Pelestarian Keris

SUMENEP – Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo, dianugerahi penghargaan Tokoh Inspiratif oleh Sekretariat ...
SEMENTARA ITU...

Wali Kota Mojokerto Tinjau Pasar Hewan Sekarputih, Siapkan Revitalisasi dan Peningkatan IPAL

MOJOKERTO – Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari (Ning Ita), meninjau langsung aktivitas dan fasilitas di Pasar ...