Rabu
20 November 2024 | 2 : 19

Begini, Aksi Peduli Lingkungan di Sela Reses Andreas di Kabupaten Malang

pdip-jatim-211024-andreas-reses-2

MALANG – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Andreas Eddy Susetyo mengajak masyarakat Kabupaten Malang lebih peduli terhadap kelestarian lingkungan. Hal ini sebagai upaya membantu penyelamatan dunia dari ancaman bencana perubahan iklim.

“Sekecil apapun yang bisa kita lakukan untuk kelestarian lingkungan harus kita lakukan dari sekarang,” tandas Andreas di sela-sela kegiatan reses di Kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Sabtu (23/10/2021).

Dalam kesempatan tersebut, legislator dari dapil Malang Raya ini juga menanam bibit pohon kelengkeng di salah satu lereng Sempadan Pantai Sendang Biru di Kecamatan Sumbermanjing Wetan.

Selain itu juga dilakukan penandatanganan prasasti di area eco wisata Clungup Mangrove Conservation dan penyaluran bantuan Program Sosial Bank Indonesia (PSBI) untuk pelestarian hutan mangrove peningkatan fasilitas pariwisata.

Andreas memaparkan, keberadaan hutan bisa menjadi aset yang bisa dijual ke perusahaan yang masih menghasilkan Co2 terlebih setelah disahkannya UU Harmonisasi Peraturan Perpajakan.

“Indonesia berpeluang menjadi negara super power dalam perdagangan carbon. Untuk itu melalui konservasi hutan mangrove di Malang, kita gaungkan dari Malang untuk Indonesia dan dari Indonesia untuk dunia,” tegasnya.

Untuk itu, ujar Andreas, agar memiliki nilai tambah maka perlu dipikirkan pengembangan lebih luas dalam eco wisata Clungup Mangrove Conservation (MCM) misalnya untuk budidaya kepiting yang memiliki nlai ekonomis tinggi.

“Bisa juga dijadikan wisata edukasi dengan membuat pusat riset lingkungan di area hutan mangrove,” tambah dia.

Keberadaan MCM merupakan upaya sejak 16 tahun lalu yang dilakukan oleh masyarakat dalam wadah Yayasan Bhakti Alam Sendang Biru.

Kesadaran akan pemulihan lingkungan pesisir diawali tahun 2005 (81 ha hutan mangrove rusak), namun hingga saat ini, 77,7 hektare mangrove sudah berhasil dipulihkan dengan capaian nilai serapan karbon senilai 3.600 ton per hektar.

Selain itu, sumber daya alam yg makin lestari ini dijadikan sebagai sumber penghidupan bagi masyarakat lokal dan sebagai tempat belajar bagi para akademisi, praktisi, bahkan dijadikan percontohan bagi instansi terkait. (ace/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

HEADLINE

Risma Disambut Hangat Pedagang dan Pengunjung Pasar Gorang Gareng

MAGETAN – Calon Gubernur Jawa Timur nomor urut 3 Tri Rismaharini disambut meriah oleh para pedagang hingga ...
PEMILU

Punya Data Lengkap, Ikfina-Gus Dulloh Kuasai Panggung Debat Ketiga

MOJOKERTO – Pasangan calon bupati dan wakil bupati Mojokerto yang diusung PDI Perjuangan, Ikfina Fahmawati dan Gus ...
LEGISLATIF

Demi Lindungi UMKM, Novita Desak Pemerintah Pertimbangkan Rencana Menaikkan PPN 12%

JAKARTA – Anggota DPR RI Komisi VII dari Fraksi PDI Perjuangan, Novita Hardini minta Menteri Usaha Mikro, Kecil, ...
SEMENTARA ITU...

Pj Wali Kota Kediri Lepas Jenazah Gus Sunoto ke Pemakaman

KEDIRI – Pj Wali Kota Kediri Zanariah melepas keberangkatan jenazah almarhum Agus Sunoto Imam Mahmudi menuju ...
KABAR CABANG

Konser Surabaya Satu Suara Resik-Resik Jatim, Adi: Tegaskan Tekad Menangkan Risma-Gus Hans dan ErJi

SURABAYA – Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Surabaya, Adi Sutarwijono menegaskan kembali komitmen kader banteng di ...
KRONIK

Aryo Seno: Pasangan Mundjidah-Sumrambah Punya Kapabilitas Pimpin Jombang

JOMBANG – Dalam kunjungannya di Kabupaten Jombang, Selasa (19/11/2024) juru kampanye nasional (Jurkamnas) PDI ...