Kamis
30 Oktober 2025 | 10 : 06

Viral Ongkos Ojek Wisata Gunung Kelud Mahal, Begini Respon Mas Bup

pdip-jatim-211015-mas-bup

KEDIRI – Bupati Kediri Hanindito Himawan Pramana merespon ramainya pembicaraan di media sosial terkait ongkos ojek wisata Gunung Kelud yang dianggap warganet kelewat mahal.

Menurutnya, pihak Pemerintah Kabupaten Kediri sudah berkoordinasi dengan Kepala Dinas Pariwisata untuk menurunkan ongkos ojek.

“Kemarin saya sudah koordinasikan dengan Kepala Dinas Pariwisata untuk diturunkan ongkosnya,” jelas Hanindhito, ditemui di Pendopo Panjalu Jayati, Jumat.

Selain membahas permasalahan tarif ojek, Pemerintah Kabupaten Kediri juga mewacanakan bundling tarif tiket masuk dengan ongkos antar ojek menuju puncak Kelud.

“Apa nanti kita buat satu kesatuan bundling pada saat tiket masuk. Jadi pada saat pengunjung masuk mereka sudah tahu disitu ada ojek dengan tarif sekian. Nanti masih kita pikirkan, apakah itu bentuknya ojek atau kita ganti dengan jeep atau dengan kuda,” ujarnya.

Aturan yang nantinya dibuat tersebut dimaksudkan agar para wisatawan tidak merasa dikecewakan. Kader PDI Perjuangan ini tidak ingin pengunjung lari ke lokasi objek wisata daerah lain lantaran tarif ojek mahal.

“Supaya wisatawan yang datang tidak merasa tertipu, itu yang paling penting. Jangan sampai wisatawan lari ke tempat lain karena ojek tarifnya mahal, ” Ujar Bupati yang akrab disapa Mas Bup ini.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu di media sosial warganet ramai membicarakan tentang tarif ojek yang dipatok harga Rp 50 ribu. Setelah viral di media sosial tarif ojek di tempat wisata desa Sugih Waras Kecamatan Ngancar tersebut akhirnya kemudian diturunkan menjadi Rp 30 ribu.

“Dari harga yang memang terlalu mahal, lah sekarang sudah turun menjadi Rp 30 ribu. Jadi kalau ada pengunjung yang masih ditarik Rp 50 ribu silakan laporkan kepada kita,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kediri Adi Suwignyo.

Dia menambahkan, saat ini ada sekitar 174 warga yang menggantungkan ekonomi keluarganya dengan menjadi tukang ojek. (putera/pr)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Edi Cahyo Minta Dinsos Jember Waspadai Eksploitasi Pengemis Anak Sebelah Pendopo

JEMBER – Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jember Edi Cahyo Purnomo minta Dinas Sosial dan Satuan Polisi Pamong ...
SEMENTARA ITU...

Dapat Keluhan Masyarakat, Cak Ji Sidak Pom Bensin di Jalan Rajawali

SURABAYA – Wakil Wali Kota (Wawali) Surabaya Armuji, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di SPBU Jalan Rajawali, ...
LEGISLATIF

Pemerintah dan DPR Sepakati Biaya Haji 2026 Rp 87,4 Juta

JAKARTA – Rapat Kerja Komisi VIII DPR RI bersama Pemerintah melalui Kementerian Haji dan Umrah RI menyepakati Biaya ...
LEGISLATIF

Pansus DPRD Kabupaten Pasuruan Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Real Estate di Prige

KABUPATEN PASURUAN – Panitia Khusus (Pansus) DPRD Kabupaten Pasuruan bergerak cepat menindaklanjuti polemik rencana ...
LEGISLATIF

214 Ton Narkoba Dimusnahkan, Puan Ingatkan Pentingnya Perlindungan Generasi Muda demi Indonesia Emas

JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri acara pemusnahan barang bukti narkoba hasil sitaan Kepolisian ...
LEGISLATIF

Fraksi PDI Perjuangan DPRD Lamongan Dukung Madrasah Berhak Atas PIP

LAMONGAN – Sekolah dan madrasah, meski berada di bawah dua kementerian berbeda, secara hukum telah sejajar jenjang ...