Jumat
24 Oktober 2025 | 12 : 11

Raih Penghargaan dari Pemprov Jatim, FPRB Sukoharjo: Pemicu Semangat Kami dalam Bertugas

PDIP-Jatim-FPBR-Probolinggo-08102021

KOTA PROBOLINGGO – Kader banteng Kota Probolinggo, Sabar begitu senang. Pasalnya, organisasi Forum Pengurangan Risiko Bencana (FPRB) Kelurahan Sukoharjo yang dipimpinnya berhasil meraih penghargaan Kelurahan Tangguh Bencana dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Timur pada Jumat (8/10/2021).

Wakabid Kaderisasi dan Ideologi di PAC Kanigaran PDI Perjuangan Kota Probolinggo itu mengaku cukup bangga. Menurutnya, penghargaan tersebut memicu semangatnya bekerja dalam mengurangi risiko bencana.  

“Alhamdulillah dapat penghargaan dari Pemprov Jatim sebagai salah satu pemenang Kalurahan Tangguh Bencana kategori madya. Tentu, ini menjadi pemicu semangat dalam menjalankan tugas, terutama di tengah pandemi Covid-19,” ujar Sabar.

Selain FPRB Kelurahan Sukoharjo, beberapa FPRB wilayah lain juga mendapatkan penghargaan dari Pemprov Jatim, antara lain FPRB Kelurahan Temas, Batu, FPRB Desa Kalimalang, Ponorogo, dan FPRB Desa Patemon, Bondowoso.

“Sebelumnya, FPRB Kelurahan Sukoharjo sudah dua kali mewakili Kota Probolinggo untuk ikut lomba destana tingkat Jatim dan selalu menjadi juara. Kita optimis tahun depan ditunjuk lagi mengikuti lomba di kategori utama,” jelasnya.

Ia berharap, ada perhatian lebih dari Pemkot Probolinggo, terutama dalam hal pendanaan. Karena bagaimana pun juga semua kegiatan kurang efektif berjalan tanpa didukung dana yang cukup.

FPRB Kelurahan Sukoharjo dibentuk oleh Pemkot Probolinggo pada bulan Februari 2020 melalui BPBD Kota Probolinggo. Salah satu tugasnya ikut andil dalam pengurangan risiko bencana, kesiapsiagaan, dan penguatan kapasitas penanggulangan bencana. (drw/set)

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Salah Satu Wakilnya Tersangkut Masalah Hukum, Widarto: Kinerja DPRD Jember Masih Normal

JEMBER – Penetapan status tersangka oleh Kejaksaan Negeri (Kejari) Jember terhadap salah satu Wakil Ketua DPRD ...
LEGISLATIF

Budi Wahono Realisasikan Aspirasi Warga, Jalan Desa Bacem Kini Mulus Dihotmix

MADIUN — Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Madiun, Budi Wahono, terus membuktikan komitmennya dalam ...
LEGISLATIF

Candra: Penurunan Harga Pupuk Bersubsidi Melegakan Petani

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember Candra Ary Fianto mengatakan, kebijakan pemerintah pusat menurunkan harga pupuk ...
SEMENTARA ITU...

GOW Gelar Gebyar Wirausaha Perempuan, Eri Cahyadi Berharap UMKM Naik Kelas

SURABAYA – Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kota Surabaya kembali menggelar Gebyar Wirausaha Perempuan 2025 yang ...
KABAR CABANG

Banteng Kota Malang Teguhkan Semangat Kebangsaan di Hari Santri Nasional 2025

MALANG – PDI Perjuangan Kota Malang menegaskan komitmennya untuk terus memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan ...
KRONIK

Gemakan Yalal Wathon, PDI Perjuangan Rayakan Hari Santri dengan Paduan Suara Lintas Iman

JAKARTA – Ada yang berbeda dalam peringatan Hari Santri Nasional 2025 yang digelar DPP PDI Perjuangan di Sekolah ...