Jumat
18 April 2025 | 12 : 51

Indah Kurnia Berikan Ambulans untuk Yayasan Yayuk Edi Peduli

pdip-jatim-dpr-ri-260921-indah-kurnia-ambulans-1

SIDOARJO – Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Indah Kurnia memberikan bantuan satu unit mobil ambulans untuk Yayasan Yayuk Edi Peduli, Minggu (26/9/2021).

Penyerahan mobil ambulans dilakukan secara langsung oleh Indah Kurnia kepada Ketua Yasasan, Hj Yayuk dan Pembina Yayasan, H Edi Widodo di Sekretariat Yayasan Yayuk Edi Peduli, Jl Raya Nilam Nomor 1, Perumahan Tambak Rejo Indah, Desa Tambak Rejo Kecamatan Waru usai acara Sosialisasi Gerakan Nasional Non Tunai di tempat tersebut.

“Agar ambulans ini digunakan sebaik-baiknya. Dengan ambulans ini, semoga Yayasan Yayuk Edi Peduli semakin banter dalam membantu masyarakat,” pesan Indah Kurnia kepada yayasan saat serah terima bantuan.  

Diakui Indah Kurnia, dirinya mendapatkan informasi tentang kiprah yayasan yang terbilang sering membantu masyarakat semenjak pandemi Covid-19 melanda.

Selain ambulans, Indah Kurnia juga menyumbang sejumlah dana untuk gerakan Jumat Berkah yang dilakukan yayasan. Gerakan Jumat berkah adalah kegiatan sosial dengan berbagi makanan kepada warga yang dilakukan saban Jumat oleh Yayasan Yayuk Edi Peduli.

“Oh ya, untuk Pak Edi dan Bu Yayuk, ini saya urun untuk gerakan Jumat Berkah,” kata Indah Kurnia sembari menyerahkan amplop kepada Ketua Yayasan, Hj Yayuk.

Yayasan Yayuk Edi Peduli terbilang aktif dalam kegiatan-kegiatan sosial seperti berbagai pemberitaan yang pernah diterbitkan pdiperjuangan-jatim.com. Sejak awal pandemi setahun lalu, misalnya, berbagai kegiatan pencegahan maupun membantu warga terdampak kerap dilakukan yayasan.

Baca juga: PAC Tanggulangin dan Yayasan Yayuk-Edi Peduli Disinfektanisasi dan Sebar 1000 Masker di Kedungbanteng

Untuk kegiatan pencegahan berupa penyemprotan disinfektan serta berbagi masker di kampung-kampung di berbagai kecamatan di Sidoarjo. Untuk kegiatan penanganan dampak pandemi, yayasan dengan pembina H Edi Widodo yang juga Wakil Ketua Bidang Kehormatan Partai DPC PDI Perjuangan Sidoarjo ini, memberikan bantuan paket sembako untuk warga kalangan bawah.

Redaksi juga memiliki catatan, yayasan ini aktif berkegiatan saat bulan Ramadan. Yakni, berbagi menu takjil untuk pengendara jalan raya di berbagai titik di kecamatan-kecamatan di Kabupaten Sidoarjo. (hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Delapan Kali Raih WTP, Bupati Fauzi: Setiap Rupiah Uang Rakyat Harus Dikelola dengan Tanggung Jawab

SUMENEP – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep menorehkan prestasi membanggakan dalam pengelolaan keuangan daerah. ...
LEGISLATIF

Kesejahteraan Guru Madrasah Terabaikan, Fraksi PDIP DPRD Jember Siap Pasang Badan!

JEMBER – Fraksi PDI Perjuangan DPRD Kabupaten Jember siap menjadi garda depan pelindung hak-hak guru madrasah. ...
KRONIK

Tampung Keluhan Petani, Sonny Harap Bulog Tanggung Jawab dan Gerak Cepat

BANYUWANGI – Menyikapi keluhan petani Banyuwangi yang kesulitan menjual gabah ke Bulog, anggota Komisi IV DPR RI, ...
SEMENTARA ITU...

Serahkan Dana Hibah 2025, Ning Ita Tekankan Transparansi dan Kepatuhan Regulasi

MOJOKERTO – Wali Kota Ika Puspitasari mensosialisasikan Paket Regulasi dan Penyerahan Simbolis kepada lembaga ...
KRONIK

Bupati Ipuk Minta Kades Optimalkan DD dan ADD untuk Pembangunan Desa

BANYUWANGI – Di tengah efiensi anggaran pemerintah pusat, Anggaran Dana Desa (DD) dan Alokasi Dana Desa (ADD) tidak ...
LEGISLATIF

Komisi III DPRD Gresik Gelar Hearing Bahas Pembukaan JPL 11, Ini Hasilnya

GRESIK – Komisi III DPRD Gresik menggelar rapat dengar pendapat (hearing) dengan sejumlah pihak, Kamis (17/4/2025). ...