Rabu
22 Januari 2025 | 11 : 29

Luncurkan Simpling dan Green Living, Bupati Ipuk Ingin Warga Bergaya Hidup Bersih dan Sehat

PDIP-Jatim-Bupati-Ipuk-02072021

BANYUWANGI – Bertepatan dengan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia 2021, Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur melucurkan inovasi Sistem Informasi Manajemen Pelayanan Laboratorium Lingkungan (Simpling) dan Green Living untuk mempermudah pelayanan kepada public, Kamis (1/7/2021).

Bupati Ipuk Fiestiandani Azwar Anas mengatakan, program Green Living merupakan program edukasi untuk menumbuhkan gaya hidup bersih dan sehat di kalangan warga. Menurutnya, program itu akan dilaksanakan dengan beberapa kegiatan yang dapat menanamkan budaya dan kepedulian terhadap lingkungan, seperti green to school (sekolah adiwiyata), green to village (desa/kelurahan berseri), dan green Islamic boarding school (ekopesantren).

“Lewat kegiatan ini, kami harapkan masyarakat bisa memiliki tanggung jawab besar dalam upaya pelestarian lingkungan dan menuju pembangunan berkelanjutan,” kata Ipuk di Kantor Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyuwangi.

Bupati yang diusung PDI Perjuangan itu juga menegaskan, edukasi green living juga akan dilakukan dengan memberikan  layanan Bank Sampah Giat Keliling (Bagiak), dan layanan mobile Bank Sampah yang mendatangi permukiman sehingga memudahkan warga dalam menabung sampah.

“Banyuwangi juga melakukan program menjaga mata air (Mentari), program ini dilakukan lewat penanaman pohon berdaya serap air tinggi di wilayah bantaran sungai. Alhamdulillah laporan dari DLH menyebutkan total saat ini ada 8 juta pohon yang telah kami tanam,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Banyuwangi, Husnul Chotimah menjelaskan, aplikasi Simpling merupakan layanan jasa pengujian kualitas lingkungan yang berbasis digital.

“Ini cara kami menyiasati pandemi Covid-19 dengan melakukan pelayanan digital. Mereka yang ingin melakukan uji terkait kualitas lingkungan bisa melakukan pendaftaran lewat web dan mengirimkan samplingnya via jasa pengiriman,” ujarnya.

Menurut Husnul, Simpling adalah aplikasi pelayanan laboratorium yang telah berbasis web. Perusahaan yang ingin melakukan uji kualitas lingkungan cukup melakukan pendaftaran dan mengisi datanya lewat aplikasi.

Lebih lanjut Husnul menjelaskan, selain itu, para pengguna jasa juga bisa melihat sejauh mana proses pengujian samplingnya berdasar waktu yang ada dalam fitur. Dia memberi contoh, hasil proses harian akan dikirimkan via email.

Dia juga memaparkan, dengan inovasi Simpling tersebut, laboratorium DLH Banyuwangi menjadi laboratorium DLH pertama di Jawa Timur yang telah menerapkan Laboratory Information Management System (LIMS).

“Se-Indonesia, baru tiga laboratorium yang sudah menerapkan LIMS ini. Yakni laboratorium Tanah Bumbu, Kabupaten Tanah Bumbu (Kalimantan Selatan), Kabupaten Bandung (Jawa Barat) dan Kabupaten Banyuwangi,” pungkasnya.

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Erma Tekankan Pentingnya Perlindungan Merek untuk Amankan Produk Unggulan UMKM

BLITAR – Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Jawa Timur (Diskop UKM Jatim) menyelenggarakan kegiatan bimbingan dan ...
HEADLINE

Puan Yakin Megawati dan Prabowo Punya Harapan Sama Ingin Cepat Bertemu

JAKARTA – Rencana pertemuan Ketua Umum (Ketum) PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Prabowo ...
KRONIK

Cegah Penyakit DBD, Indriani Beri Bantuan Alat Fogging kepada Warga Sumenep

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Indriani Yulia Mariska, memberikan bantuan berupa ...
KRONIK

Ketua DPRD Ngawi Cek Banjir di Desa Cantel, Pastikan Kesiapan Penanganan

NGAWI – Hujan deras sejak sore hari kemarin hingga dini hari menyebabkan sungai Bengawan Solo meluap. Akibatnya, ...
KRONIK

Dukung Program Penanaman 1 Juta Hektare Jagung, Banyuwangi Siapkan 650 Hektare

BANYUWANGI – Kabupaten Banyuwangi menyiapkan lahan seluas 650 hektare untuk program nasional swasembada ketahanan. ...
LEGISLATIF

Kunker ke Bali, Ada Longsor, Rita Haryati dan Rombongan Bantu Urus Pemulangan 4 Jenazah Korban ke Magetan

MAGETAN – Kunjungan kerja (kunker) rombongan anggota DPRD Magetan bersama pihak Dinas Pariwisata ke Bali berubah ...