Selasa
26 November 2024 | 1 : 57

PDI Perjuangan Berpeluang Besar Hattrick di Pilpres 2024, Ini Modalnya

pdip-jatim-jokowi-mega-salam-metal-310521

JAKARTA – PDI Perjuangan dinilai punya peluang besar kembali memenangkan Pemilu Presiden di tahun 2024, alias mencetak hattrick kemenangan setelah dalam dua Pilpres sebelumnya juga menang.

Itu disampaikan Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia, Burhanuddin Muhtadi dalam video berjudul ‘Ada Apa Dengan Ganjar? – Burhanuddin Muhtadi yang diunggah di chanel Youtube Helmy Yahya Bicara, pada Jumat (28/5/2021).

Burhan mengatakan, PDI Perjuangan sudah punya dua modal besar untuk memenangi Pilpres tiga kali berturut-turut.

Pertama, PDIP memiliki kader yang juga seorang presiden dengan kinerja yang diakui mayoritas masyarakat. Berdasarkan survei Indikator pada April 2021, di tengah situasi pandemi Covid-19, approval rating Jokowi mencapai 71%.

“Apa yang menyebabkan (approval rating Jokowi tinggi)? Dengan segala kritik kita terhadap penanganan pandemi, ternyata kalau kita lihat data John Hopkins University, kalau ukurannya death rate per million people, masih rendah, orang meninggal karena Covid di Indonesia. GDP kita juga sudah membaik. Kuartal pertama (2021), GDP kita minus 0,74. Coba lihat negara-negara lain, lebih parah,” beber Burhan.

Dari approval rating Jokowi yang tinggi itu, lanjut Burhan, PDI Perjuangan adalah partai yang paling banyak diuntungkan.

Baca juga:
=> Ingat! Ini Kesepakatan Kongres V yang Harus Dilaksanakan Seluruh Kader Banteng
=> Puspoll: PDI Perjuangan Partai Bersih, Pro Pemberantasan Korupsi dan Milenial
=> Megawati Ingatkan Amanah Kongres V, Menang Hattrick!
=> Banteng Rebound, Sekjen Hasto: Jangan Cepat Berpuas Diri!

Tanpa harus kerja keras, sebutnya, PDI Perjuangan mendapat poin positif. Ditambah lagi, Partai ini juga menguasai banyak kementerian yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.

Selain itu, tambah Burhan, PDIP juga memiliki banyak kader yang masuk dalam bursa capres 2024. Sebut saja, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo, Menteri Sosial Tri Rismaharini, dan Ketua DPR RI Puan Maharani.

Dengan dua modal tersebut, kata Burhan, PDIP berpotensi besar memenangi Pilpres 2024. Meski demikian, imbuhnya, peluang untuk kalah di Pilpres 2024 juga terbuka, apabila melakukan blunder, dalam arti keliru dalam memilih capres.

Oleh karena itu, kata Burhan, PDIP harus mengusung capres berdasarkan elektabilitas yang tinggi.

“Tahun 2014 menang, 2019 menang, 2024 kalau misalnya positioning bagus, kader yang dipilih sebagai capres juga pas. Potensi menang tiga kali berturut-turut besar,” pungkasnya. (goek/bs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Meski Tak Dianggarkan, Bupati Mas Ipin Pastikan Makan Siang Bergizi Tetap Jalan

TRENGGALEK – Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin memastikan program makan siang bergizi akan dijalankan di ...
KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...