
JAKARTA – Ketua DPR RI Puan Maharani berbincang dengan Ketua Parlemen Turki Mustafa Sentop melalui sambungan telepon, Selasa (4/8/2020) siang. Keduanya membahas soal kerja sama Indonesia -Turki dalam pengembangan obat dan vaksin Covid-19.
Puan berharap parlemen Turki ikut mendorong kerja sama tersebut agar vaksin Covid-19 segera ditemukan dan diproduksi.
“Saya mendengar Menteri Ristek dan Teknologi Indonesia sudah berbicara dengan Menteri Teknologi dan Industri Turki membahas pengembangan obat dan vaksin Covid 19,” kata Puan.
“Semoga kerja sama ini berhasil dan kita akan mendapatkan manfaatnya dalam waktu yang tidak lama lagi,” lanjut dia.
Menurut Puan, perbicangan ini sekaligus dalam rangka perayaan 70 tahun hubungan diplomatik Indonesia-Turki.
Dirinya dan Mustafa Sentop juga sempat membahas isu kemerdekaan Palestina. Puan menegaskan, Indonesia terus mendukung Palestina.
“Terkait isu Palestina yang akan disampaikan di PBB, tentu saja Indonesia akan tetap mendukung negara Palestina,” ujar dia.
Terkait penanganan Covid-19, Mustafa Sentop menyatakan, Turki siap membantu Indonesia dalam penyediaan alat-alat kesehatan. Dia berharap kerja sama Indonesia-Turki terus menguat di berbagai bidang.
“Ke depan kerjasama RI-Turki harus diperkuat diberbagai bidang,” ujarnya.
Mustafa Sentop mengamini pernyataan Puan soal kemerdekaan Palestina. Dia menegaskan Turki selalu mendukung Palestina.
“Kita sepakat untuk terus mendukung perjuangan rakyat Palestina di berbagai forum internasional seperti Sidang Umum PBB,” kata dia. (goek)
BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS