Senin
17 Maret 2025 | 12 : 22

Kuli Bangunan hingga Tukang Becak di Pamekasan Sumbang Jokowi-JK

warga pamekasan Peduli Jokowi
warga pamekasan Peduli Jokowi

Imam Hozairi, salah satu warga yang mengirimkan bantuan untuk Jokowi-JK, mengatakan bahwa pemberian bantuan dana kampanye itu atas kemauan masyarakat Pamekasan yang memiliki kepedulian kepada Jokowi-JK. Tidak ada paksaan dan tekanan kepada masyarakat.

“Sosok Jokowi yang merakyat dan jujur perlu mendapat dukungan agar Indonesia ini bisa semakin hebat setelah dipimpin Jokowi-JK,” kata Imam di Pamekasan.

Menurut Imam, sumbangan yang diberikan masyarakat beragam. Ada yang hanya Rp 5.000, ada pula yang memberikan Rp 100.000. Semua dana yang terkumpul akan diserahkan kepada tim formal pemenangan Jokowi-JK di Pamekasan untuk dikirim ke rekening khusus yang sudah dibuat oleh Jokowi-JK.

Warga yang memberikan sumbangan di antaranya bekerja sebagai petani garam, petani tembakau, tukang ojek, tukang becak, kuli bangunan, pengusaha tembakau, guru tidak tetap, dan pengurus partai politik.

Sementara itu, ketua tim pemenangan Jokowi-JK Pamekasan Zainullah Idris menyebutkan, dana itu sementara akan dikumpulkan sampai besok sebab hari ini bank masih libur. Relawan berencana mengumpulkan sumbangan lain agar hasilnya bisa semakin besar. Belum diketahui pasti berapa jumlah sumbangan yang sudah terkumpul hari ini sebab kardus pembungkus sumbangan belum dibuka. Kompas

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Peringati Nuzulul Quran, Bupati Ipuk Ajak Semua Stakeholder Jaga Solidaritas dan Gotong Royong

BANYUWANGI – Peringatan Nuzulul Quran dijadikan oleh Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, sebagai ajang ...
SEMENTARA ITU...

Sabilu Taubah Bagikan 13.900 Takjil, Bupati Rijanto: Kepedulian Sosial yang Luar Biasa

BLITAR – Guna menumbuhkan semangat aksi saling berbagi di Bulan Suci Ramadan, Majelis Ta’lim Sabilu Taubah ...
KRONIK

Abrari Gelar Sarasehan Keagamaan Bersama Puluhan Jurnalis Sumenep

SUMENEP – Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jawa Timur, Abrari, menggelar Sarasehan Keagamaan bersama puluhan ...
HEADLINE

Ketika 2 Bupati Isi Kegiatan Ramadan di DPD PDIP Jatim, Ini yang Disampaikan

SURABAYA – Bupati Ngawi Ony Anwar, ST, MT mengajak masyarakat turut merefleksikan makna penting Ramadan. Ajakan ...
KRONIK

Isi Kajian PD Muhammadiyah Ngawi, Bupati Ony Tegaskan Pentingnya Pembangunan Fisik dan Karakter Masyarakat

NGAWI – Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, menjadi salah satu pembicara dalam kajian Ramadan 1446 H yang ...
SEMENTARA ITU...

Ramadan Penuh Berkah, Sutardi Bagikan Takjil Gratis di Jalan Kapuas Kota Madiun

MADIUN – Bulan Ramadan menjadi momentum untuk berbagi. Politisi senior PDI Perjuangan Kota Madiun, Sutardi, turut ...