Senin
03 Maret 2025 | 11 : 19

Ony Setiawan Dorong Pembenahan Distribusi Solar Bersubsidi untuk Nelayan

pdip-jatim-ony-setiawan-030621

SURABAYA – Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur dari Dapil Tuban-Bojonegoro, Ony Setiawan, menyoroti distribusi solar bersubsidi bagi nelayan yang masih jauh dari kata efektif.

Dia mengungkapkan, banyak nelayan, seperti di Tuban, kesulitan mendapatkan solar subsidi akibat pendataan yang lambat dan tidak akurat.

“Mereka yang seharusnya berhak justru tidak terdata di SPBU nelayan setempat. Akibatnya, mereka terpaksa membeli solar nonsubsidi dengan harga lebih mahal, yang tentu memberatkan biaya operasional mereka,” ungkap Ony Setiawan di Surabaya, Senin (3/3/2025).

Dia mengungkapkan, di Kecamatan Palang, Tuban, terdapat nelayan yang tidak bisa mengakses solar subsidi di SPBU nelayan terdekat karena data mereka justru tercatat di SPBU nelayan di Paciran, Lamongan.

“Ini jelas tidak masuk akal. Sistem pendataan yang kacau membuat nelayan harus mencari ke tempat lain hanya untuk mendapatkan hak mereka. Seharusnya, distribusi solar bersubsidi bisa lebih praktis dan berpihak kepada nelayan,” tegasnya.

Untuk itu, Ony mendesak pemerintah daerah dan pihak terkait segera memperbaiki sistem pendataan agar distribusi solar bersubsidi benar-benar tepat sasaran.

Kepala Badan Kebudayaan Nasional (BKN) PDI Perjuangan Jatim tersebut menegaskan, jika masalah ini terus dibiarkan, dampaknya akan semakin merugikan nelayan yang menggantungkan hidupnya dari melaut.

“Kami mendesak ada evaluasi menyeluruh dan percepatan pembenahan. Jangan sampai kebijakan subsidi yang tujuannya membantu justru menjadi penghambat bagi para nelayan,” pungkasnya. (yols/pr)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

EKSEKUTIF

Silaturahmi bersama ASN Pemkab Blitar, Rijanto-Beky Sampaikan Visi-misi Kepemimpinan

BLITAR – Bupati Rijanto bersama Wakil Bupati Beky Herdihansah menggelar acara silaturahmi bersama ratusan aparatur ...
EKSEKUTIF

Panen Raya Padi di Pangkur, Bupati Ngawi Tegaskan Dukung Swasembada Pangan

NGAWI – Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan, dalam panen ...
KRONIK

Tingkatkan Layanan Air Bersih untuk Masyarakat, Bangkalan Kerjasama dengan Perusahaan Korea

BANGKALAN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangkalan menerima kunjungan dari investor asal Korea, PT Dfm Eng ...
HEADLINE

Sambut Ramadan, PDIP Jatim Tiap Hari Berbagi Takjil, Tadarusan, hingga Santuni Anak Yatim dan Janda

SURABAYA – Mengawali rangkaian kegiatan di bulan Ramadan 1446 H, DPD PDI Perjuangan Jawa Timur membagikan ratusan ...
EKSEKUTIF

Pimpin Apel Perdana, Bupati Ipuk Ajak ASN Tingkatkan Kualitas Kerja

BANYUWANGI – Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani, didampingi Wakil Bupati Banyuwangi, Mujiono, memimpin apel ...
EKSEKUTIF

Kembali Bertugas sebagai Bupati Blitar, Rijanto Sampaikan Pesan Ini

BLITAR – Mengawali tugasnya usai dilantik, Bupati Blitar Rijanto memimpin apel pagi di lapangan kantor Pemerintah ...