Sabtu
19 April 2025 | 7 : 42

HUT Ke-349 Magetan Kurang Greget, Sujatno – Ida Siapkan Skema Perayaan Lebih Meriah dan Berdampak Peningkatan Ekonomi

IMG-20241009-WA0030_copy_800x525

MAGETAN – Tiga hari lagi adalah hari Jadi Magetan ke-349 tahun.Tetapi berasa anyep.Tidak semeriah biasanya. Seakan lenyap  oleh euphoria pilkada Magetan yang kurang 48 hari lagi.

Calon Bupati Magetan nomor urut 3 Sujatno menyampaikan, Hari Jadi merupakan momen bersejarah. Menurut dia, harusnya dirancang dengan matang, dan bisa mendapatkan ‘multiplier effect’.

“Saya punya keinginan peringatan Hari Jadi Magetan menjadi event besar di Magetan, bila perlu berskala nasional,” kata Sujatno Rabu (9/10/2024).

Yakni, jelas dia, dengan menggabungkan semua potensi mulai dari sektor pertanian, pariwisata, dan yang peting juga ada sentuhan anak muda dan dikemas dengan memanfaatkan teknologi digital.

Sujatno menjelaskan semua even di Magetan seharusnya segar, muda, energik, mudah diakses, kekinian dan penuh semangat. Agar semua orang betul-betul bangga dengan tanah kelahiran tercinta.

“Karena itu, Magetan perlu perubahan agar Magetan menjadi lebih baik,” katanya.

Selama ini, lanjut Sujatno kesannya sekadar mengadakan dan menggugurkan kewajiban. Dampaknya sepi pengunjung, kuno, tidak menarik dan monoton.

“Sehingga erlu peran kita semua,” tambahnya.

Pasangan Sujatno – Ida mengaku punya kejutan khusus di Hari Jadi Magetan tahun ini. Mereka berencana ikut napak tilas jalan Ngunut – Parang – Magetan dengan berbaur dengan masyarakat.

“Sebagai media komunikasi sekaligus sambil merayakan HUT Magetan, kita bisa menyerap aspirasi dan mendengarkan keluh kesah masyarakat,” pungkasnya. (rud/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...