Senin
25 November 2024 | 11 : 50

Bunda Indah – Mas Yudha Hadiri Darungan Berselawat

IMG-20240917-WA0020_copy_806x528

LUMAJANG – Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Lumajang, Indah Amperawati dan Yudha Adji Kusuma menghadiri kegiatan Darungan Bersholawat,  di Desa Darungan Kecamatan Yosowilangun, Senin (16/9/2024).

Kegiatan dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT RI ke-79 dan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Sholawat yang dipimpin oleh Gus Ma’ruf Masyhadi itu diiringi oleh Majelis Biharul Anwar Lumajang.

Bunda Indah, sapaan akrab Indah Amperawati, dalam acara itu berkesempatan menyampaikan pidato. Ia mengajak jamaah untuk menjadikan momentum ini sebagai refleksi diri.

“Mudah-mudahan momentum ini dicatat sebagai amal baik oleh Allah SWT dan mendapatkan syafaat Nabi Muhammad SAW di akhirat kelak. Amiin,” ujar bunda Indah.

Dalam kesempatan tersebut, bunda Indah juga mengajak seluruh jamaah yang hadir untuk berbondong-bondong ke TPS pada 27 November 2024. Katanya, hal tersebut merupakan hak suara semua warga negara Indonesia untuk memilih pemimpin kepala daerah.

“Jangan sampai golput ya. Ajak semua keluarga, sanak saudara, dan tetangga untuk memilih bupati dan wakil bupati untuk periode ke depan. Selain itu juga memilih gubernur dan wakil gubernur,” tambahnya.

Sementara itu, Yudja Adji Kusuma menyampaikan bahwa perbedaan pilihan di kalangan masyarakat sangatlah wajar. Yang terpenting, katanya, jangan sampai ada perpecahan di antara kita semua yang disebabkan perbedaan tersebut.

“Pasti di antara kita ada yang berbeda pendapat, berbeda pandangan, dan berbeda pilihan. Yang terpenting adalah kita semua tetap rukun, kita jadikan momentum pilkada ini pemilu yang damai dan bahagia,” jelas mas Yudha, sapaan akrabnya.

Lebih lanjut, mas Yudha menegaskan siapapun yang nantinya akan menjadi bupati dan wakil bupati Lumajang, diharapkan bisa membawa Lumajang lebih baik. Pasalnya, kata mas Yudha, masih banyak persoalan di Lumajang yang harus diselesaikan.

“Melalui kegiatan ini, saya mengajak jamaah semua untuk berdoa bersama untuk kebaikan Lumajang kedepan.

Mudah-mudahan doa kita semua diijabah oleh Allah SWT dan Lumajang dijadikan wilayah yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghofur,” tutupnya. (ndy/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Hari Guru Nasional, Bupati Fauzi Apresiasi Dua Pendidik Raih Prestasi Tingkat Nasional

SUMENEP – Pada peringatan Hari Guru Nasional 2024, Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo memberi apresoasi atas ...
KABAR CABANG

Untuk Risma-Gus Hans dan Eri-Armuji, PDIP Surabaya Gelar Doa Bersama dan Santuni Anak Yatim Piatu

SURABAYA – Memasuki hari kedua masa tenang Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dewan Pimpinan Cabang (DPC) ...
LEGISLATIF

DPRD Surabaya Bentuk Pansus Raperda Pengembangan Ekraf

SURABAYA – Sidang paripurna ketiga DPRD Surabaya pada Senin (25/11/2024) memutuskan pembentukan panitia khusus ...
EKSEKUTIF

Usai Cuti Kampanye, Eri Pastikan Pengerjaan Proyek Strategis di Kota Surabaya

SURABAYA – Setelah dua bulan cuti kampanye Pilkada 2024, Eri Cahyadi kembali ke Balai Kota Surabaya melanjutkan ...
LEGISLATIF

Jaga Kepercayaan Rakyat dan Pastikan Pilkada Berlangsung Demokratis, Pulung Harap APH Netral

SURABAYA – Anggota Komisi III dari Fraksi PDI Perjuangan DPR RI Pulung Agustanto menyoroti pentingnya netralitas ...
KABAR CABANG

Menangkan Pilgub Jatim, DPC Kota Probolinggo Perkuat Saksi

PROBOLINGGO – Memenangkan Risma-Gus Hans di Pilkada Jawa Timur menjadi sebuah harga mati bagi kader PDI Perjuangan ...