Kamis
15 Mei 2025 | 9 : 26

Antisipasi Gesekan, Risma Tak Izinkan Angkutan Online

pdip-jatim-tri-risma

pdip-jatim-tri-rismaSURABAYA – Wali Kota Tri Rismaharini belum mengizinkan beroperasinya angkutan umum berbasis aplikasi online di Kota Surabaya. Sebab, dia khawatir ada gesekan dengan angkutan penumpang umum konvensional.

Risma mengakui, ada pihak investor yang berencana membangun bisnis taksi online di Surabaya. Namun, hingga kini pihaknya belum memberi lampu hijau.

“Kalau persaingannya fair gak apa-apa. Ini tidak fair, jadi  pasti ada gesekan di bawah,” kata Risma, Kamis (31/3/2016).

Saat ini, pihaknya masih menunggu peraturan dari pemeritah pusat soal angkutan umum berbasis aplikasi online, sebelum memutuskan untuk mengizinkannya atau tidak. “Kalau gak gitu, nanti mereka berantem, rebutan penumpang,” tuturnya.

Menurut dia, tidak fairnya persaingan tersebut, karena angkutan umum berbasis teknologi itu mendapat subsidi dari perusahaan, sehingga tarifnya lebih murah. “Ini yang bikin persaingan tak sehat itu,” ujarnya.

Kader PDI Perjuangan ini menambahkan, kondisi angkutan umum, terutama angkot saat ini di Surabaya juga terpuruk. Apabila taksi online beroperasi, kondisi awak angkot akan semakin memprihatinkan.

Dia juga berpendapat, angkutan umum berbasis online di Surabaya belum mendesak. Hal ini berbeda dengan kondisi di Jakarta.

Pemkot Surabaya, imbuhnya, saat ini berencana merevitalisasi angkot. Proses peremajaan dilakukan setelah seluruh angkot bergabung dalam induk koperasi, sesuai aturan yang ada. (goek/*)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

Banyuwangi akan Bangun 3 Fasilitas Pengolahan Sampah Berkapasitas 260 Ton, Didukung Austri dan UEA

BANYUWANGI – Komitmen Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi dalam melakukan pengolahan sampah secara sirkular ...
SEMENTARA ITU...

Candra: Cagar Budaya di Jember Butuh Perlindungan

JEMBER – Ketua Komisi B DPRD Jember, Candra Ary Fianto berharap Pemerintah Kabupaten Jember dapat melestarikan ...
EKSEKUTIF

Ini Alasan Eri Cahyadi Haramkan Sekolah Negeri di Surabaya Gelar Wisata-Wisuda

SURABAYA – Wali Kota Eri Cahyadi kembali menegaskan larangan menggelar wisuda maupun wisata akhir sekolah, ...
SEMENTARA ITU...

Sepakbola Kades Cup I Lumajang Sukses Tanpa Tawuran, Babak Final Dibuka Wabup

LUMAJANG – Turnamen Sepakbola Kades Cup I, memasuki babak final, Selasa (13/5/2025). Acara dihelat sejak 11 April ...
LEGISLATIF

Soroti PAD Jember, Widarto: Masih Butuh Kerja Keras untuk Penuhi Target

JEMBER – Banyak cara untuk memenuhi target pendapatan asli daerah (PAD) asalkan ada keseriusan Pemerintah Kabupaten ...
EKSEKUTIF

Pemkab Ngawi Sediakan Armada Antar Jemput untuk 477 Jamaah Haji, Termasuk Kakek Umur 97 Tahun

NGAWI – Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono mengikuti pelepasan jamaah calon haji asal Kabupaten Ngawi, di Pendopo Wedya ...