Sabtu
19 April 2025 | 9 : 14

PKS Usung Achmad Fauzi-KH Imam Hasyim di Pilkada Sumenep 2024

PDIP-Jatim-Bupati-Fauzi-06082024

SUMENEP – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, mengusung Achmad Fauzi Wongsojudo dan KH. Imam Hasyim sebagai bakal calon bupati dan bakal calon wakil bupati pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Dukungan kepada pasangan Fauzi-Kiai Imam ditandai dengan penyerahan surat rekomendasi partai dengan nomor 629.16.26/SKEP/DPP-PKS/2024 di kantor DPW PKS Jawa Timur di Surabaya, Senin (5/8/2024).

Usai menerima rekom, Fauzi menyampaikan terima kasih kepada jajaran pengurus PKS, mulai dari pusat hingga daerah karena telah memberikan kepercayaan kepada dirinya bersama Kiai Imam. Ia berjanji untuk melaksanakan amanat tersebut dengan sebaik-baiknya.

“Ini amanah rakyat yang tidak ringan. Tapi kami akan berusaha menjalankan amanah itu semaksimal mungkin,” ujar politisi PDI Perjuangan itu.

Sementara itu, Ketua DPD PKS Sumenep, Rimbun Hidayat, mengatakan bahwa dukungan PKS ini melanjutkan dukungan sebelumnya pada Pilkada Sumenep 2020 yang juga mendukung Achmad Fauzi, yang kala itu berpasangan dengan Dewi Khalifah.

“Kami melanjutkan dukungan kepada Achmad Fauzi Wongsojudo seperti periode pertama (Pilkada Sumenep 2020),” ujarnya.

Rimbun menjelaskan, DPD PKS Sumenep bersama simpatisan akan berjuang untuk memenangkan pasangan Fauzi dan Kiai Imam Hasyim di Pilkada Sumenep 2024.

“Kami di DPD PKS Sumenep bersama parpol koalisi lainnya diinstruksikan mengawal pasangan Fauzi-Kiai Imam untuk memenangi pilkada dan mewujudkan harapan Sumenep yang lebih baik,” tuturnya. (hzm/set)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

LEGISLATIF

Puan Lantang Serukan Aksi Kekerasan terhadap Masyarakat di Gaza Segera Diakhiri

ISTANBUL – Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung ...
SEMENTARA ITU...

Sumrambah Dorong DPRD Jatim dan Undar Terlibat dalam Pengembangan Kampung Adat Segunung

JOMBANG – Pembangunan Kampung Adat Segunung di Desa Segunung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang, terus ...
EKSEKUTIF

Penuhi Kebutuhan Telur dan Sayur, Surabaya Gandeng Kota Blitar

SURABAYA – Pemkot Surabaya terus berupaya menekan inflasi. Salah satu langkah konkret yang tengah dilakukan adalah ...
KRONIK

Bupati Sugiri Tinjau Jembatan Ambrol, Juli atau Agustus Bisa Dibangun

PONOROGO – Ambrolnya Jembatan Mingging di Desa Grogol, Kecamatan Sawoo, Ponorogo, pada 28 Maret lalu, mendapatkan ...
KABAR CABANG

DPC Tulungagung Terima Kunjungan Mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menerima kunjungan Mahasiswa ...
KRONIK

Konsisten, Banyuwangi 13 Tahun Berturut-turut Raih WTP

BANYUWANGI – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi kembali menunjukkan kinerja positif pengelolaan keuangan ...