Jumat
14 Maret 2025 | 10 : 54

BP Pemilu Jatim Minta 7 Paslon Cakada dan Cawakada Makin Sering Temui Rakyat

SURABAYA – DPD PDI Perjuangan Jatim meminta kepada para calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang telah menerima rekomendasi DPP PDI Perjuangan, segera bergerak menyongsong Pilkada 2024.

Seperti diketahui, sebelumnya rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan telah diberikan oleh pihak DPD ke tujuh daerah yakni Surabaya, Ngawi, Kota Blitar, Tulungagung, Sumenep, Jombang, dan Kabupaten Probolinggo.

Kepala Badan Pemenangan Pemilu DPD PDI Perjuangan Jatim, Deni Wicaksono mengatakan, rekomendasi hendaknya segera ditindak lanjut oleh masing-masing pasangan calon (paslon).

“Kami berharap keseriusan dari para rekom untuk segera turun ke masyarakat mengambil simpati dan hati rakyat agar seluruh kepala daerah bisa memenangkan pilkada 2024,” ucapnya saat ditemui usai acara penyerahan rekomendasi di kantor DPD PDI Perjuangan Jatim, Selasa (30/7/2024).

Pria yang juga anggota Komisi E DPRD Jatim itu menyebut, sinergi tiga pilar menjadi aspek penting yang harus dipegang teguh. Baik dengan internal partai, partai koalisi, hingga ke masyarakat.

“Ini jadi titik awal untuk para calon untuk segera melakukan konsolidasi baik di internal partai maupun ke masyarakat untuk memenangkan Pilkada November 2024 nanti,” jelasnya.

Di sisi lain pihaknya juga tengah mematangkan usulan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah lainnya untuk mendapatkan rekomendasi maju Pilkada 2024.

“Di PDI perjuangan masih banyak calon kepala daerah muda,” kata Deni.

“Prosesnya kami 31 Agustus akan selesaikan seluruhnya untuk usulan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah Jawa Timur Dan kami akan koordinasikan dengan DPP partai,” imbuhnya.

Berita terkait: Ini 7 Pasangan Cakada dan Cawakada PDI Perjuangan di Jatim untuk Pilkada 2024

Sementara itu salah satu penerima rekomendasi, Calon Wakil Bupati Jombang, Sumrambah menyampaikan kesanggupannya. Ia mengaku siap memenangkan Pemilihan Bupati (Pilbup) Jombang.

“Saat ini saya dipercaya mendampingi bu Mundjidah Wahab diminta partai, artinya siap memenangkan pilkada di kabupaten Jombang,” ucap Sumrambah.

“Kita di Jombang ini tantangannya makin berat, makin kompleks tapi insyaallah kita akan selalu bersama warga Jombang untuk membangun Jombang menjadi lebih baik, dan tentunya kita menyongsong Indonesia 2045,” tandasnya.(nia/hs)

BACA ARTIKEL PDI PERJUANGAN JAWA TIMUR LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Tag

Baca Juga

Artikel Terkini

KRONIK

DPC Tulungagung Gelar Buka Bersama dan Bagikan Parsel pada KSB Ranting

TULUNGAGUNG – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PDI Perjuangan Kabupaten Tulungagung menggelar kegiatan buka bersama dan ...
LEGISLATIF

Supratman Minta Pemkab Lumajang Pastikan Semua Alat Kesehatan Tersedia di Semua Faskes

LUMAJANG – Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Lumajang, Supratman menegaskan, bahwa program kesehatan gratis yang ...
KRONIK

Istri Gus Dur Gelar Buka Puasa Kebangsaan di Banyuwangi, Bupati Ipuk: Kami Sangat Bahagia

BANYUWANGI – Dr. (HC) Nyai Hj. Sinta Nuriyah Wahid menyerukan pentingnya solidaritas kebangsaan di tengah ...
LEGISLATIF

Serius Sikapi Fenomena MinyaKita, DPRD Jatim Bakal Panggil Disperindag

SURABAYA – Fenomena minyak goreng merek MinyaKita yang tidak sesuai takaran menjadi sorotan serius Komisi B DPRD ...
LEGISLATIF

Reses, Imam Hanafi Tampung Aspirasi Warga soal Ijazah hingga Posyandu

KOTA PROBOLINGGO – Di sela-sela reses yang merupakan salah satu kewajiban anggota DPRD, Imam Hanafi kembali ...
LEGISLATIF

Cegah Banjir, DPRD Surabaya Desak Pemkot Verifikasi Bozem di Perumahan Elit

SURABAYA – Ketua Panitia Khusus (Pansus) Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) Penanggulangan Banjir DPRD Kota ...